INFOTANGERANG.ID – Sebanyak 312 mahasiswa keluarga prasejahtera mendapatkan bantuan uang kuliah dari Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang pada Senin, 3 Maret 2025.

Bantuan tersebut merupakan program Gampang Sekolah yang dilakukan oleh Pemkot Tangerang dengan masing-masing mahasiswa mendapatkan Rp6 juta.

Wali Kota Tangerang Sachrudin membagikan beasiswa tersebut saat Pengajian Ramadan Pegawai Pemkot Tangerang yang dilaksanakan di Masjid Raya Al Azhom.

Sachrudin menegaskan, bantuan mahasiswa keluarga prasejahtera ini bukan sekadar bantuan finansial, tetapi juga bentuk komitmen Pemkot Tangerang dalam memastikan akses pendidikan yang mudah dan merata bagi seluruh warganya.

“Kami ingin memastikan tidak ada anak di Kota Tangerang yang terhambat pendidikannya karena faktor ekonomi. karena dengan pendidikan yang baik, harapan masa depan anak aln lebih cerah,” katakan Wali Kota Sachrudin pada Senin, 3 Maret 2025.

Selain itu, Sachrudin juga berharap program Gampang Sekolah bertujuan untuk memastikan anak-anak dari keluarga kurang mampu dapat mengenyam pendidikan hingga perguruan tinggi.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Iis Suryani
Editor
Andre Sumanegara
Reporter