Pemprov Banten mengadakan polling untuk memilih nama yang tepat untuk stadion Banten yang saat ini sedang dibangun dengan anggaran hampir Rp 1 Triliun, stadion ini berlokasi di kawasan sport center, kecamatan curug, kota serang.

Polling berlangsung mulai dari tanggal 27 mei sampai dengan 6 juni 2021 dengan 8 nama stadion yang dimasukan polling, berikut nama-namanya :

  • STADION GELORA JAWARA, diartikan stadion dengan semangat jagoan/pendekar
  • STADION GELORA BANTEN JAWARA, diartikan stadion dengan semangat jagoan/pendekar Banten
  • STADION GELORA BANTEN CEMERLANG, bisa disingkat GBC dan diartikan stadion dengan semangat masyarakat/atlet Banten bersinar terang untuk berprestasi
  • STADION GELORA SYECH NAWAWI AL-BANTANI, diartikan stadion dengan gairah ulama dalam menerangi Banten dengan ilmu
  • STADION WH-ANDIKA, diartikan stadion yang dibangun dimasa kepemimpinan pak WH dan pak Andika yang semangat membangun
  • STADION SULTAN AGENG TIRTAYASA , diartikan stadion yang bisa mengangkat Banten menuju puncak kejayaan (sultan Banten ke-6 yang berhasil membawa kerajaan Banten menuju puncak kejayaannya.
  • STADION SULTAN MAULANA HASANUDDIN, diartikan stadion pertama terbesar dan penuh prestasi di Banten (sultan pertama Banten/pendiri Kesultanan Banten)
  • STADION ARIA WANGSAKARA, diartikan stadion dengan semangat perjuangan (tokoh ulama pejuang pendiri wilayah Tangerang)

Masyarakat banten bisa mengikuti polling melalui link https://forms.gle/ATjWnLw99Wo6mUHUA

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow