Infotangerang.id, – Sebanyak lima unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api yang membakar sebuah gudang kopi di jalan Raya Serang, KM 22 Kawidaran, Desa Cibadak, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Minggu petang ini 4 Juni 2023, pukul 15.00.

Menurut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat gudang yang terbakar adalah gudang kopi Kapal Api. 

“Kebakaran terjadi  sekitar pukul 15.06 WIB  dengan objek yang terbakar adalah gudang Kapal Api,” ujar Ujat Sudrajat.

Ujat mengakui, petugas sempat mengalami kesullitan memadamkan api yang membesar membakar gudang kopi itu karena sumber air yang jauh. 

“BPBD Kabupaten Tangerang pun mengerahkan lima unit armada padam kebakaran,” katanya.

Lima armada telah dikerahkan, yaitu satu unit mobil pemadam pos Balaraja, unit mobil pemadam pos Tigaraksa, unit mobil pemasam pos Cisoka, unit mobil pemadam mako Curug dan unit mobil pemadam pos Pasar Kemis

Selain itu, guna menjinakan api armada pemadam kebakaran lain yang dekat dengan lokasi Tempat Kejadian Perkara (TKP) turut serta dikerahkan.

“Operator Pusdalops Rembang Bandung sementara ini berkoordinasi dengan Pos Balaraja dan bantuan dari pos terdekat lainnya untuk melakukan pemadaman api,” kata dia.

Hingga saat ini, belum diketahui penyebab terjadinya kebakaran tersebut. Sementara itu, untuk korban jiwa dan kerugian materil pun masih didalami. (JJO/ASN)

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow