Infotangerang.id– Pasien Obesitas asal Kecamatan Pinang, Kota Tangerang ,Cipto Raharjo (45), meninggal dunia di RSCM Jakarta Pusat, Rabu (19/7/2023) lalu. Pria berbobot 200 kilogram ini wafat setelah delapan hari dirawat.

Cipto merupakan pasien obesitas kedua dalam kurun waktu sebulan terakhir yang dievakuasi ke RSCM Jakarta Pusat.  Sebelumnya pasien obesitas bernama Muhamad Fajrin yang memiliki bobot hampir 300 kilogram. 

Ristanto, adik kandung almarhum, kepada media menceritakan bahwa Cipto menderita penyakit komplikasi akibat obesitasnya. Penyakitnya itu baru diketahui stelah banyak doktek melakukan pengecekan menyeluruh terhadap organ tubuh Cipto.

Kondisi Cipto tidak kunjung membaik meski lebih sepekan ia berada di RSCM mendapatkan perawatan intensif. “Saya diminta datang ke RSCM. Saat disana saya tidak bisa ketemu, karena kondisinya sedang darurat,”tutur Ristanto.

Tidak lama setelah itu, tekanan darah Cipto drop dan detak jantunya berhenti. Kemudian dokter menyatakan Cipto meninggal dunia . Rencananya, almarhum Cipto akan dimakamkan di kampung kelahirannya di Tegal, Jawa Tengah. (*/ASN) 

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow