Infotangerang.id– China masih memimpin klasemen medali Olimpiade Paris 2024 dan terus diikuti ketat oleh tuan rumah, Prancis.

Melansir dari laman Olimpiade Paris 2024, Sabtu, hingga pukul 11.30 WIB, China tetap unggul dalam perolehan medali setelah menambah dua emas pada hari sebelumnya.

China kini mengumpulkan 13 emas, 9 perak, dan 9 perunggu. Dari total 13 emas tersebut, menembak dan loncat indah menyumbang medali terbanyak, masing-masing dengan empat medali.

Sementara itu, Prancis kini berada di posisi kedua setelah mengalami lonjakan signifikan, menggeser Amerika Serikat.
Sebagai tuan rumah, Prancis telah mengumpulkan 11 medali emas, 12 perak, dan 13 perunggu.

Di posisi ketiga, Australia dengan 11 medali, kalah dalam jumlah medali perak dibandingkan Prancis.

Australia mencatatkan 11 medali emas, enam perak, dan lima perunggu.

Sementara itu, Amerika Serikat turun ke posisi keempat dengan sembilan medali emas, 18 perak, dan 16 perunggu.

Inggris berada di posisi kelima dengan sembilan medali emas, sepuluh perak, dan delapan perunggu.

Jepang turun satu peringkat ke posisi keenam setelah hanya menambah satu medali perak, kini mengoleksi delapan emas, empat perak, dan enam perunggu.

Korea Selatan tetap berada di peringkat ketujuh meski telah menambah satu medali emas dari panahan.

Negeri Ginseng tersebut kini mengoleksi tujuh medali emas, lima perak, dan empat perunggu.

Di peringkat kedelapan, Italia mencatatkan lima emas, delapan perak, dan empat perunggu.

Belanda menempati posisi kesembilan setelah menambah dua medali emas pada hari sebelumnya, dengan total empat emas, tiga perak, dan dua perunggu.

Kanada, yang turun satu peringkat, kini mengumpulkan tiga medali emas, dua perak, dan enam perunggu.

Hari ini, negara-negara peserta Olimpiade Paris 2024 akan berlomba menambah koleksi medali mereka melalui berbagai cabang olahraga, termasuk menembak, judo, bola tangan, panahan, rowing, dan equestrian.

Sementara itu, Indonesia dan negara ASEAN lainnya masih belum juga memperoleh medali apapun dari sektor cabang olaharaga manapun.

Klasemen Medali Olimpiade Paris 2024 Sabtu, 3 Agustus 2024 pukul 11.30 WIB

Medali
Klasemen Medali Olimpiade Paris 2024 Sabtu, 3 Agustus 2024 pukul 11.30 WIB

Berikut Klasemen sementara Medali Olimpiade Paris 2024 Sabtu, 3 Agustus 2024 pukul 11.30

1. China (13 emas, 9 perak, 9 perunggu)
2. Prancis (11 emas, 12 perak, 13 perunggu)
3. Australia (11 emas, 6 perak, 5 perunggu)
4. Amerika Serikat (9 emas, 18 perak, 16 perunggu)
5. Britania Raya (9 emas, 10 perak, 8 perunggu)
6. Jepang (8 emas, 4 perak, 6 perunggu)
7. Korea Selatan (7 emas, 5 perak, 4 perunggu)
8. Italia (5 emas, 8 perak, 4 perunggu)
9. Belanda (4 emas, 3 perak, 2 perunggu)
10. Kanada (3 emas, 2 perak, 6 perunggu)

Baca berita lainnya di Infotangerang dan Tangselife

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow