INFOTANGERANG.IDPresiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka telah resmi dilantik sebagai presiden Ke-8 dan Wapres Ke-14 Indonesia.

Keduanya mengucapkan sumpah jabatan dalam Sidang Paripurna MPR RI untuk periode 2024-2029.

Pembacaan sumpah Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran tersebut merupakan bagian dari acara pelantikan yang berlangsung di Gedung Nusantara, Senayan, Jakarta, pada hari Minggu, 20 Oktober 2024.

Prabowo Subianto memulai prosesi dengan mengucapkan sumpah sebagai Presiden Republik Indonesia di depan para pimpinan dan anggota MPR.

“Bismillahirrahmannirrahim. Demi Allah, saya bersumpah akan menjalankan tugas sebagai Presiden Republik Indonesia dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-Undang Dasar, dan menjalankan segala undang-undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya serta berbakti kepada nusa dan bangsa,” ungkap Prabowo.

Selanjutnya, Gibran Rakabuming Raka juga turut mengucapkan sumpah dan janji sebagai Wakil Presiden RI.

Setelah mengucapkan sumpah, kedunya kemudian menandatangani berita acara pelantikan bersama pimpinan MPR RI.

Presiden Joko Widodo terlihat berdiri dan tersenyum saat Prabowo menunjukkan berita acara kepada seluruh tamu yang hadir.

Jokowi dan Prabowo kemudian berjabat tangan sebelum kembali duduk bersebelahan.

Ketua MPR Ahmad Muzani menyatakan bahwa dengan diucapkannya sumpah dan janji tersebut, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka kini secara resmi menjabat sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI untuk periode 2024-2029.

“Dengan begitu kami mengajak sidang yang mulia dan hadirin yang terhormat memberikan tepuk tangan yang meriah sebagai tanda penghormatan atas dilantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029,” ucap Muzani.

Pidato Perdana Presiden Prabowo Usai Dilantik

Presiden Prabowo Subianto kemudian menyampaikan pidato pertamanya setelah resmi dilantik sebagai presiden terpilih.

Dalam pidatonya, Prabowo menekankan pentingnya pemberantasan korupsi.

“Saya sudah katakan, kita harus berani menghadapi dan memberantas korupsi dengan perbaikan sistem, dengan penegakan hukum yang tegas, dengan digitalisasi. Insya Allah kita akan kurangi korupsi secara signifikan,” ujar Prabowo.

Prabowo menekankan bahwa semua pimpinan harus memberikan teladan, mengikuti prinsip ing ngarso sung tulodo.

Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya itu kemudian mengutip pepatah, “kalau ikan menjadi busuk, busuknya mulai dari kepala.”

“Semua pejabat dari semua eselon dan semua tingkatan harus memberi contoh untuk menjalankan kepemimpinan pemerintahan yang sebersih-bersihnya. Mulai dengan contoh dari atas dan sesudah itu penegakan hukum yang tegas dan keras,” kata Prabowo.

Sebelumnya pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka berhasil memenangi Pemilihan Umum Presiden 2024 dengan mendapatkan 96.214.691 atau 58,6 persen suara sah nasional.

Kedua pasangan ini juga mendapat dukungan besar dari partai politik.

Perahu besar Koalisi Indonesia Maju mengantarkan keduanya menduduki jabatan sebagai Presiden dan Wakil Presiden Indonesia periode 2024-2029.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Iis Suryani
Editor
Iis Suryani
Reporter