warga kampung sangiang, desa sangiang, kecamatan sepatan, kabupaten tangerang, dibuat geger karena menemukan mayat di sebuah sawah pada sabtu malam (10/11/2019).

mayat tersebut ditemukan selepas adzan maghrib dalam kondisi terbaring dalam lumpur sawah.

diketahui indetitas mayat tersebut bernama mujat sudrajat dengan jenis kelamin pria, warga kampung pangsor ,desa sangiang, kecamatan sepatan, kabupaten tangerang.

menurut warga mayat tersebut diduga korban pembunuhan karena korban sebelumnya ingin menjual sawah kepada orang lain.

dugaan tersebut diungkapkan oleh salah satu warga “Menurut informasi dibunuh bang Karena mau jual sawah” ungkap salah satu warga kepada infotangerang.net, Sabtu (10/11/2019).

sementara itu, penemuan mayat ini sudah ditangani oleh kepolisian guna penyelidikan lebih lanjut.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow