INFOTANGERANG.ID- Catat harga BBM Pertamina terbaru di Banten dan Jakarta hari ini Senin, 12 Januari 2026.

Sejumlah jenis BBM non-subsidi tercatat mengalami penurunan harga di berbagai wilayah Indonesia, termasuk di Banten dan Jakarta.

Penyesuaian harga BBM Pertamina terbaru ini merupakan bagian dari kebijakan rutin Pertamina yang mengikuti pergerakan harga minyak mentah dunia serta kondisi pasar energi global.

Kebijakan terbaru ini resmi berlaku sejak 1 Januari 2026 dan langsung berdampak pada harga jual BBM di SPBU.

Salah satu penurunan paling terasa terjadi pada produk Pertamax. Di wilayah Jawa Barat, misalnya, harga Pertamax turun sebesar Rp400 per liter, dari sebelumnya Rp12.750 menjadi Rp12.350 per liter.

Tak hanya itu, Pertamax Green juga mengalami penurunan harga sebesar Rp350, dari Rp13.500 kini menjadi Rp13.150 per liter. Produk BBM berkualitas tinggi lainnya, Pertamax Turbo, ikut turun Rp350 dari harga sebelumnya Rp13.750 menjadi Rp13.500 per liter.

Sementara Dexlite mencatat penurunan paling signifikan. Harganya turun Rp1.200, dari Rp14.700 menjadi Rp13.500 per liter. Adapun Pertamina Dex (Pertadex) turun Rp1.400, dari Rp15.000 kini dijual Rp13.600 per liter.

Berikut daftar lengkap harga BBM Pertamina terbaru yang berlaku di wilayah DKI Jakarta dan Banten per 12 Januari 2026:

Daftar Harga BBM Pertamina Terbaru di Banten dan Jakarta

  • Pertamax: Rp12.350 per liter
  • Pertamax Turbo: Rp13.400 per liter
  • Pertamax Green: Rp13.150 per liter
  • Pertamina Dex: Rp13.600 per liter
  • Dexlite: Rp13.500 per liter
  • Pertalite: Rp10.000 per liter
  • Biosolar: Rp6.800 per liter

Dengan adanya penurunan harga ini, warga Banten dan Jakarta diharapkan dapat merasakan sedikit keringanan biaya operasional kendaraan, khususnya pengguna BBM non-subsidi.

Pertamina juga mengimbau konsumen untuk selalu memantau informasi resmi karena harga BBM dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti dinamika pasar global.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Nadia Lisa Rahman
Editor
Nadia Lisa Rahman
Reporter