Infotangerang.id- Susu Ikan yang tengah naik daun merupakan ekstrak ikan segar yang disulap menjadi asam amino berbentuk bubuk dengan teknologi hidrolisat protein ikan.

Susu Ikan adalah program Prabowo Subianto yang menginisiasi Program Makan Bergizi dan Susu Gratis dengan manfaat menunjang program Makan Bergizi dan Susu Gratis yang menyasar 82,9 juta anak sekolah dan ibu hamil.

Program ini direncanakan akan diterapkan selama masa pemerintahan mereka yang akan dimulai pada 20 Oktober 2024 mendatang.

Pihak Prabowo-Gibran pun mempertimbangkan alternatif selain susu sapi untuk menjalankan program tersebut.

Terdengar tak lazim, Susu Ikan menjadi viral dan menjadi bahan perbincangan warganet

Menurut data Kementerian Pertanian, kebutuhan susu di Indonesia saat ini mencapai 4,3 juta ton per tahun.

Namun, kontribusi susu lokal terhadap kebutuhan nasional baru mencapai sekitar 22,7 persen, sedangkan sisanya masih bergantung pada impor.

Kandungan yang Terdapat dalam Susu Ikan

Menggunakan teknologi canggih, ikan segar nantinya diubah menjadi bubuk asam amino melalui proses hidrolisat protein ikan.

Susu ikan ini diproduksi oleh Berikan Protein Initiative di pabrik yang terletak di Desa Kertawinangun, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.

CEO Berikan Protein Initiative, Maqbulatin Nuha, mengungkapkan bahwa satu gelas susu ikan setara dengan dua gelas susu sapi dalam hal kandungan nutrisinya.

Screenshot 2024 09 10 124641

Maqbulatin Nuha menjelaskan bahwa dalam pembuatan susu ikan ini, mereka berusaha agar susu yang dihasilkan memiliki kandungan protein yang lebih tinggi.

Dari segi nilai gizi, susu ikan lebih unggul dibandingkan susu sapi, terutama karena susu ikan mengandung EPA & DHA serta Omega 3 yang tidak terdapat dalam susu sapi.

“Keunggulan lainnya adalah bahan bakunya 100 persen berasal dari Indonesia,” kata Maqbulatin Nuha.

Ia juga menyampaikan bahwa ikan sangat kaya akan gizi dan protein.

Dengan mengkonsumsi susu ikan ini, menurutnya akan sangat membantu untuk pemenuhan gizi masyarakat.

Susu Ikan Cegah Stunting

Apalagi pemerintah sekarang ini tengah gencar-gencarnya untuk bagaimana cara mengentaskan stunting.

Berikan Protein Initiative sendiri memiliki data, sebesar 81 persen orang di Indonesia kekurangan protein.

“Sebagai negara kelautan terbesar, seharusnya kita bisa punya sumber-sumber protein alternatif dari ikan dan ini menjadi salah satu terobosan terbaru kita,” ujar dia.

Susu ikan juga telah diluncurkan langsung oleh Menteri Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Teten Masduki.

Baca berita lainnya di Infotangerang dan Tangselife

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Nadia Lisa Rahman
Editor