INFOTANGERANG.ID- Jalan Ceger Raya, yang menjadi penghubung antara Ciledug dan Pondok Aren di Kota Tangerang Selatan (Tangsel), terputus akibat banjir yang merendam area tersebut.

Banjir terjadi akibat hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut sejak Senin malam (3/3).

Akibatnya Jalan Ceger Raya tidak bisa dilalui kendaraan baik roda dua maupun roda empat.

Melansir dari Tangselife.com, hingga pukul 07.25 WIB, ketinggian air yang menggenangi akses jalan tersebut telah mencapai setinggi pinggang orang dewasa.

Sejumlah pengendara yang hendak melintasi jalan itu terpaksa harus mencari alternatif jalan lain.

Salah seorang warga, Purnomo mengatakan, akses jalan Ceger Raya sudah terputus akibat genangan air sejak sekira pukul 24.00 WIB.

“Sudah dari jam 12 malam sudah putus akses jalannya,” kata Purnomo sebagaimana dilansir dari Tangselife.com pada Selasa, 4 Maret 2025.

Sejumlah pengendara yang nekat melewati genangan air terpaksa mengalami kendaraannya mogok.

Selain itu, derasnya hujan sejak malam sebelumnya menyebabkan air meluap hingga masuk ke kawasan perumahan Taman Mangu Indah.

Terdapat 10 Titik Banjir di Kota Tangsel

Berdasarkan catatan BPBD Tangsel, terdapat 10 titik wilayah yang terendam banjir di Kota bermotto Cerdas, Modern dan Religius ini.

Ke-10 titik banjir tersebut direndam dengan ketinggian air yang berbeda, mulai dari 20 centimeter hingga 120 centimeter.

Banjir tersebut berdampak pada sedikitnya 1.960 Kepala Keluarga (KK).

Sementara itu, BPBD Tangsel mengerahkan 28 personel dan 4 perahu karet yang ditempatkan di beberapa lokasi banjir guna membantu proses evakuasi warga.

(Reporter: Andre Pradana)

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Iis Suryani
Editor
Redaksi
Reporter