InfoTangerang.id- Tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung, tidak dapat mengamankan poin pertama bagi Indonesia saat menghadapi China pada final Uber Cup 2024 yang berlangsung di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, China, Minggu (5/4/2024).

Pertahanan Chen Yu Fei yang sulit ditembus membuat Gregoria dibekuk pebulu tangkis peringkat kedua dunia melalui straight game atau dua gim langsung dengan skor 7-21, 16-21.

Gregoria mengalami kesulitan besar pada gim pertama. Pemenang medali emas Olimpiade Tokyo 2020 ini memberikan tekanan kepada Gregoria untuk meraih keunggulan 8-6.

Namun tunggal putri China berusia 26 tahun itu tak mengendurkan tempo permainan sehingga mampu membuat jarak lima poin 11-6 dengan Gregoria.

Permainan Chen Yu Fei pun terlihat semakin matang. Ia bahkan membuat Gregoria tampak tak bisa mengembangkan permainan.

Namun, Chen kemudian susah untuk dimatikan. Variasi pukulan Gregoria dapat diatasi sedangkan serangan Chen mudah tembus.

Diperparah dengan sejumlah kesalahan sendiri, Gregoria buntu hingga hanya mampu menambah satu angka saja.

Chen mendapatkan 10 poin beruntun dari skor 11-7 dan mampu memetik kemenangan atas Gregoria pada gim kedua dengan skor 16-21.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Nadia Lisa Rahman
Editor