INFOTANGERANG.ID- Bagi Anda warga Tangerang yang ingin memperpanjang masa berlaku SIM, jangan lewatkan layanan SIM Keliling Kota Tangerang pada Kamis, 22 Mei 2025.
Layanan ini hanya melayani perpanjangan SIM, bukan pembuatan SIM baru. Untuk pembuatan baru, masyarakat diimbau untuk datang langsung ke Satpas terdekat.
Layanan SIM Keliling Kota Tangerang merupakan solusi praktis agar masyarakat tak perlu antre panjang di kantor polisi.
Berikut ini daftar lokasi dan jam operasional SIM Keliling Kota Tangerang
Lokasi SIM Keliling Tangerang 22 Mei 2025:
Pasar Modern Graha Raya
Pukul 08.00 – 13.00 WIB
McDonald’s Jatake
Pukul 08.00 – 13.00 WIB
Harap datang lebih awal untuk menghindari antrean panjang, dan pastikan semua persyaratan sudah lengkap sebelum ke lokasi.
Syarat Perpanjangan SIM di SIM Keliling Tangerang (Update 2025)
Untuk mengurus perpanjangan SIM, berikut syarat terbaru yang wajib dipenuhi, termasuk kepesertaan aktif BPJS Kesehatan:
- Formulir pendaftaran atau bukti daftar online
- Fotokopi KTP atau dokumen imigrasi bagi WNA
- Bukti kepesertaan BPJS Kesehatan aktif
- Surat keterangan sehat jasmani dan rohani
- Surat verifikasi kompetensi mengemudi
- Khusus tenaga kerja asing: fotokopi izin kerja resmi dari Kemenaker
Biaya Perpanjangan SIM Sesuai PP Nomor 60 Tahun 2016
- SIM C: Rp 100.000
- SIM A: Rp 120.000
- SIM A Umum: Rp 120.000
- SIM BI/Umum: Rp 120.000
- SIM BII/Umum: Rp 120.00
- SIM D: Rp 50.000
Biaya tersebut belum termasuk biaya tambahan untuk cek kesehatan dan asuransi, yang biasanya disediakan di lokasi layanan.
Catatan Penting:
- Bawa dokumen asli dan fotokopinya untuk proses verifikasi.
- Wajib hadir langsung, tidak bisa diwakilkan.
- Gunakan pakaian yang rapi dan sopan saat datang ke lokasi.
- Pastikan BPJS Kesehatan Anda aktif, karena akan diverifikasi.
Demikian informasi lengkap mengenai jadwal SIM Keliling Kota Tangerang hari Kamis, 22 Mei 2025.
Semoga bermanfaat dan membantu Anda mengurus perpanjangan SIM dengan mudah tanpa antre panjang!
