INFOTANGERANG.ID – Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta masih memberikan kesempatan calon mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi negeri melalui Seleksi Penerimaan Murid Baru (SPMB) Mandiri Reguler Tahun 2025.
Jalur Mandiri UIN Jakarta 2025 ini dibuka sejak 7 Juli dan akan berakhir besok pada Sabtu, 12 Juli 2025.
Perpanjangan masa pendaftaran SPMB Mandiri Reguler UIN Jakarta Tahun 2025 ini diadakan karena tingginya permintaan dari calon mahasiswa, orang tua, wali serta publik yang menginginkan kesempatan tambahan untuk bergabung di UIN Jakarta.
Jalur Mandiri UIN Jakarta merupakan seleksi mandiri yang diselenggarakan pihak kampus dengan ketentuan kelulusan berdasarkan hasil tes yang dilaksanakan menggunakan aplikasi sistem seleksi elektronik (SSE) UIN Jakarta.
Materi yang diujikan dalam tahap ini berupa aspek penalaran akademik, penalaran matematika, literasi bahasa, dan literasi keislaman.
Simak rangkuman berikut ini untuk mengetahui cara dan syarat daftar Jalur Mandiri UIN Jakarta 2025.
Syarat Daftar Jalur Mandiri Reguler UIN Jakarta 2025
Persyaratan umum untuk mengikuti seleksi jalur mandiri reguler UIN Jakarta 2025 yakni sebagai berikut:
- Pendaftar adalah lulusan tahun 2023, 2024, atau 2025 dari SMA/MA/SMK/MAK/PDF/PKPPS atau setara yang memiliki NISN dan NPSN
- Lulusan 2023 dan 2024 wajib memiliki ijazah
- Lulusan 2025 wajib memiliki ijazah atau Surat Keterangan Lulus (SKL) yang memuat nama, foto, dan cap resmi
- Bagi lulusan Paket C atau PKPPS, usia maksimal adalah 25 tahun per 1 Juli 2025
- Sehat jasmani, rohani, dan bebas narkoba
- Melakukan pendaftaran secara online di laman resmi: admisi.uinjkt.ac.id
- Jalur Reguler bisa memilih 2 prodi, sedangkan Jalur Non Reguler hanya 1 prodi
Cara Daftar Jalur Mandiri UIN Jakarta 2025
- Buka situs https://admisi.uinjkt.ac.id
- Pilih jalur seleksi (misalnya jalur Reguler atau Prestasi), lalu klik Daftar
- Isi formulir pendaftaran untuk mendapatkan nomor pendaftaran, ID, dan PIN
- Setujui syarat yang diminta, lalu lakukan pembayaran biaya pendaftaran melalui bank mitra
- Login kembali menggunakan ID dan PIN untuk cetak kartu peserta
- Lengkapi data tambahan dan klik Cetak Kartu
- Setelah kartu tercetak, kamu resmi terdaftar sebagai peserta seleksi
- Untuk Jalur Reguler, peserta akan mengikuti ujian SSE sesuai jadwal dan lokasi yang tertera di kartu
Jadwal Jalur Mandiri UIN Jakarta 2025
- Pendaftaran dan pembayaran dibuka pada 7–12 Juli 2025
- Pengisian data (borang) dan cetak kartu ujian dilakukan mulai 7 hingga 14 Juli 2025
- Ujian SSE UIN Jakarta berlangsung pada 16–19 Juli 2025
- Hasil seleksi diumumkan pada 30 Juli 2025
- Daftar ulang untuk peserta yang lulus dilakukan pada 30 Juli–6 Agustus 2025
- Pengumuman kelompok UKT (Uang Kuliah Tunggal) pada 8 Agustus 2025
- Klarifikasi UKT dijadwalkan pada 9–12 Agustus 2025
- Hasil klarifikasi UKT diumumkan 14 Agustus 2025
- Pembayaran UKT dilakukan mulai 8 hingga 19 Agustus 2025
- Cetak NIM dan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) sementara pada 21–22 Agustus 2025
