Infotangerang.id- Abcandra Supratman atau Abcandra Muhammad Akbar Supratman anak dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Supratman Andi Agtas resmi ditunjuk sebagai pimpinan MPR RI periode 2024-2029 dari unsur DPD RI.
Ia dipilih setelah memperoleh suara dukungan terbanyak dalam rapat paripurna DPD RI yang berlangsung sejak Rabu, 2 Oktober 2024 malam.
Meraih suara terbanyak, Abcandra Supratman dinyatakan terpilih untuk mewakili DPD di MPR RI, sebagai wakil ketua MPR RI.
Adapun pemungutan suara untuk memilih pimpinan MPR RI dari unsur DPD yang diikuti oleh oleh 143 senator itu berlangsung dua putaran. Pada putaran pertama, terdapat enam senator yang mengajukan diri sebagai calon pimpinan MPR RI.
Mereka adalah AA Ahmad Nawardi, Daud Yordan, Agustin Teras Narang, Maya Rumantir, Abcandra Muhammad Akbar Supratman, dan Fadel Muhammad.
Berdasarkan hasil perhitungan, AA Ahmad Nawardi mendapatkan 13 suara, Daud Yordan meraih 29 suara, dan Teras Narang memperoleh 17.
Sementara itu, untuk Maya Rumantir mendapatkan 1 suara, Abcandra meraih 45 suara, dan Fadel Muhammad memperoleh 38.
“Karena ini tidak ada yang mencapai 50 plus 1 ya. Maka kita akan melakukan pemutaran suara kembali untuk putaran kedua. Dan yang masuk putaran kedua adalah Abcandra dengan Fadel Muhammad,” ucap Wakil Ketua DPD RI Tamsil Linrung.
Raih Dukungan Terbanyak
Pada putaran kedua, Abcandra berhasil memperoleh dukungan terbanyak, yakni 93 suara. Sementara itu, Fadel Muhammad mendapatkan 50 suara berdasarkan hasil penghitungan.
Dengan demikian, Abcandra akan ditetapkan secara resmi sebagai Pimpinan MPR RI periode 2024-2029 dalam rapat paripurna yang digelar pada Kamis, 3 Oktober 2024.
Semua fraksi di MPR sudah sepakat menunjuk anggota DPR fraksi Gerindra Ahmad Muzani menjadi Ketua MPR. Fraksi lainnya mendapat jatah masing-masing satu wakil ketua.
Profil Abcandra Supratman
- Abcandra Akbar Supratman lahir di Palu, 1 Oktober 1998.
- Pendidikan dasar di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 25 Palu (2004-2010).
- Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Jubilee Junior High School Jakarta (2011-2013).
- Meneruskan pendidikan di Universitas Trisakti dan lulus pada 2022.
- Kader di Pengurus Cabang (PC) Tunas Indonesia Raya (Tidar) Jakarta Pusat (2018-2020).
- Ketua Umum Permuda Sulteng periode 2019-2021.
- Sekretaris Satuan Pelajar dan Mahasiswa (Sapma) Pemuda Pancasila (PP) Pengurus Wilayah (PW) DKI Jakarta dan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) DKI Jakarta (2019-2024).
Demikian profil singkat mengenai Abcandra Supratman yang terpilih untuk mewakili DPD di MPR RI, sebagai wakil ketua MPR RI.
1 Komentar