infotangerang.net, teluk naga – sebuah truk tanah menabrak sebuah tiang listrik dan menimpa rumah beserta dua mobil minibus di Jalan Raya Kampung Melayu, Wates, Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Jumat (1/11) .
kejadian tersebut terjadi pada pagi hari pukul 06.00 diduga sang supir mengantuk dan menabrak tiang listrik.
hal itu disampaikan oleh ahmad saprudin warga yang melintas saat kejadian tersebut.
ahmad mengatakan ketika ia sedang berangkat menuju sekolah tiba – tiba terlihat warga sedang ramai dan terjadi kemacetan, lalu ia turun dan melihat sebuah truk sudah terbalik menimpa satu rumah dan dua kendaraan minibus.
“saat saya mau berangkat sekolah terus macet parah, ketika ditanya yang depan bilang truk terbalik lalu saya turun untuk melihat” ujar ahmad kepada infotangerang.net jum’at (1/11/2019).
muhlis warga yang juga ada di lokasi kejadian mengatakan sang supir mengaku kelelahan dan menabrak tiang listrik di pinggir jalan.
” supir kelelahan lalu menabrak tiang listrik di pinggir jalan bang” ungkap muhlis

Tinggalkan Balasan