Pondok Aren – Empat orang warga ditangkap polisi setelah mengeroyok hingga babak belur seorang pria bernama Wawan Kurniawan (22) yang berprofesi sebagai tukang ojek di pondok aren, kota Tangerang Selatan.

Penyebab empat pria tersebut lantaran korban wawan tidak mau bertanggung jawab setelah menghamili keponakannya, brisinial (SW).

Diketahui nama Para pelaku Jamroni (37), Ahmad Yasin (33), Yudianto (20), dan Andi Susanto. Mereka ditangkap di kediaman nya di Pondok aren tangsel.

Kronologi kejadian tersebut bermula ketika orang tua SW mencari keberadaan wawan pada 30 oktober 2019 lalu, untuk membahas pernikahan keduanya.

Karena wawan tidak kunjung ditemukan, lalu ayah SW, bernama Nur Rohman, menyampaikan pesan agar keluarga wawan ssgera datang ke rumahnya untuk membahas pernikahannya.

Pada Tanggal 31 Oktober 2019, wawan bersama dengan beberapa saksi mendatangi rumah SW untuk menemui pihak keluarga.

Kedatangan mereka untuk membahas pernikahan keduanya yang akan digelar secara dadakan.

“Jadi, korban ini telah menghamili pacarnya di luar nikah. Lalu saat akan membahas masalah pernikahan itu di rumah orangtua perempuan, tiba-tiba datang para pelaku dan langsung melakukan pengeroyokan,” kata Kompol Afroni Sugiarto, Kapolsek Pondok Aren kepada wartawan, Kamis (7/11/2019).

Setelah datang ternyata wawan menjadi bulan-bulanan empat pelaku yang sejatinya masih keluarga dari SW.

Akibat nya wawan ditendang berkali-kali dan mengalami luka robek pada bagian mata sebelah kanan, dagu robek dan sekujur badan korban.

“Atas kejadian itu korban yang berprofesi sebagai tukang ojek ini melapor ke Polsek Pondok Aren. Kemudian petugas langsung melakukan penyelidikan,” ungkap Afroni.

Tepatnya pada senin (4/11/2019) Kanit reskrim yang dipimpin oleh iptu hitler Napitupulu, serta anggota Resmob bergerak untuk menangkap para pelaku dikediamanya.

“Para tersangka mengaku kesal karena mendengar keponakannya dihamili oleh tersangka. Mereka dijerat dengan Pasal 170 KUHP tentang pengeroyokan,” tuturnya. (map)

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow