INFOTANGERANG.ID– Rombongan pertama calon jemaah haji Kota Tangsel (Tangerang Selatan) resmi diberangkatkan hari ini, Sabtu 3 Mei 2025.

Total ada 393 calon jemaah haji Kota Tangsel yang diberangkatkan dari Islamic Center Masjid Baiturrahmi Serpong sekitar pukul 07.25 WIB.

Mereka dijadwalkan akan tiba di Asrama Haji Embarkasih Pondok Gede pada pukul 09.50 WIB.

Calon jemaah haji Kota Tangsel yang berangkat hari ini adalah mereka yang masuk dalam kloter 8 dan telah dipastikan memenuhi persyaratan, baik administrasi maupun kesehatan.

Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie turut terlihat hadir dalam prosesi keberangkatan calon jemaah haji kloter 8.

“Saya hari ini melepas 393 calon jemaah haji asal Tangerang Selatan yang telah memenuhi persyaratan,” ujar Benyamin.

Kloter Pertama Jemaah Haji Kota Tangsel Siap Terbang pada 4 Mei 2025

Menurut informasi dari Kementerian Agama Kota Tangsel, jemaah haji yang tergabung dalam rombongan pertama tahun ini mencakup usia yang sangat beragam.

Yang paling senior berusia 84 tahun, sementara yang termuda baru berumur 21 tahun.

Sebagian besar dari mereka telah menanti selama 12 hingga 13 tahun untuk mendapatkan kesempatan beribadah ke Tanah Suci.

“Mereka telah menjalani penantian panjang, antara 12 hingga 13 tahun. Masa penantian itu mereka lewati dengan penuh kesabaran dan ketulusan, dan kini akhirnya kesempatan itu tiba juga,” ujar seorang pejabat terkait.

Benyamin Davnie menyampaikan harapannya agar para calon jemaah haji Kota Tangsel bisa menjalankan ibadah secara khusyuk dan kembali ke tanah air sebagai haji yang mabrur dan mabruroh.

“Saat berada di tanah suci, hindari urusan-urusan duniawi. Serahkan semuanya kepada Allah SWT,” pesannya.

Ia juga menekankan pentingnya menjaga fokus selama berada di tanah suci.

“Rasa rindu pada keluarga itu wajar, tapi jangan sampai mengganggu kekhusyukan ibadah. Di sana, jadilah tamu Allah yang benar-benar mulia,” tambah Benyamin.

Sebagai informasi, pada musim haji tahun 2025 ini, Kota Tangerang Selatan memberangkatkan sebanyak 1.385 jemaah.

Mereka terbagi ke dalam empat kelompok terbang (kloter), yakni kloter 8, 16, 47, dan 57.

Kloter pertama jemaah haji asal Tangsel, yaitu kloter 8, dijadwalkan berangkat pada Minggu, 4 Mei 2025, sekitar pukul 07.00 WIB, dan diperkirakan mendarat di Madinah pada hari yang sama sekitar pukul 12.30 waktu setempat.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Jihan Hoirunsia
Editor
Redaksi
Reporter