Infotangerang.id – Kepolisian Sektor (Polsek) Pasar Kemis, Polresta Tangerang tengah

melakukan pengejaran terhadap pelaku penusukan sopir tuk di Jalan Raya Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, pada Sabtu (25/02).

Kapolsek Pasar Kemis, AKP Maryadi mengatakan tim Unit Reskrim masih melakukan penyelidikan terkait peristiwa pengeroyokan terhadap sopir truk tersebut.

“Untuk saat ini masih proses penyelidikan dan pengejaran terhadap para pelaku,” ucap Maryadi di Tangerang, Minggu (26/02/2023).

Menurut dia, dari hasil keterangan beberapa saksi atas kejadian itu terdapat dua pelaku

yang melakukan pengeroyokan dan penikaman terhadap sopir truk.

“Dari hasil lidik ada dua orang,” singkatnya.

Ia menjelaskan, untuk kronologis terjadinya aksi keributan itu berawal saat sopir truk

menegur pengemudi angkot dikarena menyebabkan kemacetan arus lalu lintas.

“Sopir angkot tidak terima, sehingga menghampiri sopir truk, lalu melakukan penusukan menggunakan obeng,” jelas dia.

Sebelumnya viral di media sosial tetkait rekaman korban pengeroyokan terhadap sopir
truk di Jl. Raya Pasar Kemis,

tepatnya di depan PT Victory Chinglu Indonesia, pada Sabtu (25/02) sore.

Dari rekaman itu, terlihat sopir truk tergeletak di pinggir jalan dengan mengalami beberapa luka di bagian kepalanya.

Kemudian, dalam rekaman video tersebut juga warga sekitar sempat mengejar terduga para pelaku sebelum akhirnya mereka berhasil melarikan diri. (AZM/ASN)

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow