Infotangerang.id– Menjelang penerimaan mahasiswa baru untuk tahun akademik 2024, beberapa Perguruan Tinggi Negeri (PTN) sudah mengumumkan jadwal Seleksi mandiri mereka.

PTN ternama di Indonesia seperti Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Indonesia (UI), dan Institut Teknologi Bandung (ITB) membuka berbagai jalur untuk Seleksi Mandiri tahun 2024.

Berikut adalah jadwal Seleksi Mandiri untuk 10 PTN terbaik di Indonesia.

Jadwal Sekleksi Mandiri 10 Kampus Negeri

Berdasarkan informasi dari Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) yang dikelola oleh Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan (BPPP), UTBK-SNBT dilaksanakan dari tanggal 30 April hingga 20 Mei 2024.

Setelah mengikuti ujian, peserta akan mendapatkan hasil pengumuman SNBT 2024 pada tanggal 13 Juni 2024.

Jadwal pengumuman ini bisa berubah sesuai dengan kebijakan dari pihak penyelenggara.

Sementara menunggu pengumuman hasil UTBK SNBT 2024, peserta dapat mencoba keberuntungan untuk masuk ke PTN pilihan melalui jalur Seleksi Mandiri.

Sebagai langkah awal, peserta dapat mempelajari beberapa informasi, terutama mengenai jadwal pendaftaran Seleksi Mandiri di PTN yang dituju.

Selain itu ada UM-PTKIN yakni proses seleksi yang diadakan di tingkat nasional oleh semua perguruan tinggi di bawah Kementerian Agama RI, termasuk UIN, IAIN, dan STAIN.

1. Seleksi Mandiri Institut Teknologi Bandung (ITB)

Seleksi Mandiri
Institut Teknologi Bandung (ITB)

Institut Teknologi Bandung (ITB) menempati peringkat tertinggi sebagai universitas terbaik di Indonesia, sementara di tingkat global, ITB berada di posisi ke-389.

Kampus yang terletak di Bandung ini memiliki skor sebesar 187 untuk pengukuran dampak lingkungan, 851 untuk dampak sosial, dan 328 untuk tata kelola.

  • Pendaftaran Seleksi Mandiri ITB: 24 Mei – 18 Juni 2024.
  • Ujian gambar dilaksanakan pada 22 Juni 2024
  • Ujian seleksi pada 23 Juni 2023.
  • Pengumuman hasil seleksi ini akan dirilis pada 28 Juni 2024.

2. Seleksi Mandiri Institut Pertanian Bogor (IPB)

Seleksi Mandiri
Institut Pertanian Bogor (IPB)

Institut Pertanian Bogor (IPB) berhasil mencapai posisi kedua sebagai kampus terbaik di Indonesia setelah Institut Teknologi Bandung (ITB).

Kampus yang berlokasi di Bogor ini juga berhasil menduduki peringkat ke-405 sebagai salah satu kampus terbaik di dunia.

IPB memperoleh skor 252 untuk dampak lingkungan, 823 untuk dampak sosial, dan 184 untuk tata kelola.

IPB membuka 3 jalur pendaftaran mandiri.

  • Jalur Ketua OSIS, pendaftaran ini dibuka sejak 7 Mei 2024.
  • Jalur Prestasi Internasional atau Nasional (PIN), dibuka sejak 8 Mei 2024.
  • Seleksi mandiri IPB dengan skor UTBK, dibuka sejak 6 Mei 2024.

3. Seleksi Mandiri Universitas Indonesia (UI)

Seleksi Mandiri
Universitas Indonesia

Universitas Indonesia (UI) menduduki peringkat ketiga sebagai kampus terbaik di Indonesia.

Di kancah internasional, UI menempati posisi ke-426 sebagai salah satu kampus terbaik di dunia.

Terletak di Depok, kampus ini memperoleh nilai 461 untuk dampak lingkungan, 610 untuk dampak sosial, dan 55 untuk tata kelola.

  • Pendaftaran Prestasi dan Pemerataan Kesempatan Belajar (PPKB) UI: 2 Mei – 14 Juni 2024
  • Pendaftaran Seleksi jalur Prestasi UI: 2 Mei – 14 Juni 2024
  • Pendaftaran Seleksi Masuk (SIMAK) UI: 19 Juni – 8 Juli 2024.

4. Seleksi Mandiri Universitas Gajah Mada (UGM)

Universitas Gajah Mada menjadi salah satu PTN Terbaik di Indonesia
Universitas Gajah Mada menjadi salah satu PTN Terbaik di Indonesia

Universitas Gadjah Mada (UGM), yang terletak di Yogyakarta, menduduki peringkat keempat sebagai kampus terbaik di Indonesia dan peringkat ke-476 di dunia.

Berdasarkan penilaian QS, UGM memperoleh skor 544 untuk dampak lingkungan, 630 untuk dampak sosial, dan 88 untuk tata kelola.

  • Pendaftaran UM UGM Computer Based Test (UM UGM CBT) untuk lokasi Jakarta: 17 April pukul 15.00 WIB – 7 Mei 2024 pukul 15.00 WIB
  • Pendaftaran UM UGM CBT untuk lokasi Medan, Pekanbaru, Balikpapan, Kupang: 17 April pukul 15.00 WIB – 13 Mei 2024 pukul 15.00 WIB
  • Pendaftaran UM UGM CBT untuk lokasi Makassar dan Yogyakarta: 17 April pukul 15.00 WIB – 27 Mei 2024 pukul 15.00 WIB.

5. Seleksi Mandiri Universitas Padjajaran (Unpad)

Seleksi Mandiri
Universitas Padjajaran

Universitas Padjadjaran (UNPAD), yang berlokasi di Jatinangor dan Bandung, menempati posisi kelima sebagai universitas terbaik di Indonesia dan peringkat ke-528 di dunia.

Berdasarkan penilaian QS, UNPAD meraih skor 481 untuk dampak lingkungan, 807 untuk dampak sosial, dan 121 untuk tata kelola.

  • Pendaftaran Ujian SMUP 2024: 29 April – 16 Juni 2024
  • Pendaftaran Seleksi Mandiri UTBK dan Rapor Unpad: 29 April – 16 Juni 2024
  • Pendaftaran Seleksi Mandiri Minat dan Bakat Unpad: 29 April – 31 Mei 2024
  • Pendaftaran Seleksi Kelas Internasional (IUP) Gelombang 1: 29 April – 1 Juni 2024.

6. Seleksi Mandiri Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)

Seleksi Mandiri
Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) telah memulai pendaftaran seleksi mandiri untuk jenjang S1 melalui jalur Computer Based Test (CBT) tahun 2024.

Menurut situs resmi pmb.uny.ac.id, jalur mandiri UNY CBT ini memberikan kesempatan bagi lulusan SMA/SMK/MA atau yang setara untuk mengikuti seleksi berdasarkan hasil ujian akademik berbasis komputer yang diadakan di Kampus UNY.

  • Pembukaan Pendaftaran: 27 Mei 2024 pukul 08.00 WIB
  • Penutupan Pendaftaran: 1 Juli 2024 pukul 15.00 WIB
  • Batas Finalisasi dan Cetak Kartu: 1 Juli 2024 pukul 12.00 WIB
  • Waktu Tes: 8, 9, 10, 11 Juli 2024
  • Pengumuman Hasil Seleksi: 16 Juli 2024 pukul 13.00 WIB

7. Seleksi Mandiri Universitas Negeri Jakarta (UNJ)

Seleksi Mandiri
Seleksi Mandiri Universitas Negeri Jakarta (UNJ)

Salah satu jalur penerimaan mahasiswa baru di Universitas Negeri Jakarta (UNJ) adalah melalui ujian mandiri yang dikenal sebagai PENMABA.

Proses seleksi ini mencakup beberapa tahap, dimulai dari pendaftaran hingga pengumuman hasil.

Pendaftaran untuk mengikuti ujian ini telah dibuka sejak tanggal 22 Mei 2024.

  • Pendaftaran: 22 Mei-28 Juni 2024
  • Ujian Tulis Penmaba Gel. I: 8-12 Juli 2024
  • Ujian Tulis Penmaba Gel. II: 15-19 Juli 2024
  • Ujian Keterampilan (Untuk program studi olahraga, seni tari, seni musik, seni rupa): 13 Juli 2024
  • Pengumuman: 25 Juli 2024
  • Pengisian Data untuk UKT: 26 Juli-2 Agustus 2024
  • Pengumuman UKT: 5 Agustus 2024
  • Pembayaran UKT dan Registrasi: 6-15 Agustus 2024

8. Seleksi Mandiri Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)

Seleksi Mandiri
Seleksi Mandiri Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)

Berdasarkan informasi dari situs resminya, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) telah mengumumkan pembukaan Seleksi Mandiri untuk tahun 2024.

Pada tahun ini, terdapat tiga opsi jalur seleksi mandiri yang tersedia bagi calon mahasiswa baru, yaitu Seleksi Mandiri Beasiswa, Seleksi Mandiri Umum, dan Seleksi Mandiri Kemitraan.

Jadwal untuk Seleksi Mandiri Beasiswa yang dimulai sejak tanggal 23 April 2024, Seleksi Mandiri Umum yang dibuka pada tanggal 28 Mei 2024, dan Seleksi Mandiri Kemitraan yang juga dibuka pada tanggal 28 Mei 2024.

9. Seleksi Mandiri Universitas Diponegoro (Undip)

Jadwal Ujian Mandiri PTN Terbaik di Indonesia 2024
Jadwal Ujian Mandiri PTN Terbaik di Indonesia 2024

Menurut informasi yang dikutip dari laman PMB Undip, UM Undip adalah salah satu jalur seleksi mandiri yang menggunakan metode tes tertulis berbasis komputer secara daring (online).

Selain calon mahasiswa yang lulus tahun ini, jalur UM Undip juga terbuka bagi siswa gap year (lulusan tahun 2023 atau 2022).
Untuk mendaftar pada jalur ini, calon mahasiswa perlu menyiapkan biaya pendaftaran sebesar Rp 350 ribu.

  • Pendaftaran online: 3 – 20 Juni 2024
  • Pembayaran: 3 – 20 Juni 2024
  • Ujian online: 27 Juni -1 Juli 2024
  • Pengumuman hasil seleksi: 5 Juli 2024

10. Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya (UB)

Seleksi Mandiri
Universitas Brawijaya (UB)

Universitas Brawijaya (UB) telah membuka seleksi mandiri melalui jalur penilaian rapor dan prestasi. Seleksi penerimaan ini ditujukan untuk program sarjana dan vokasi.

Pendaftaran dan pembayaran online: 3-15 Juni 2024

  • Pengisian data oleh siswa: 3-15 Juni
  • Proses seleksi mandiri: 16-23 Juni 2024
  • Pengumuman hasil seleksi: 24 Juni 2024
  • Penetapan biaya pendidikan: 5 Juli 2024

Baca berita lainnya di Infotangerang dan Tangselife

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow