INFOTANGERANG.IDKepala pelatih sepak bola Timnas Indonesia, Shin Tae-yong kini terus melebarkan sayapnya dalam perkembangan sepak bola Indonesia ke tingkat berikutnya.

Pelatih asal Korea Selatan ini meluncurkan Sekolah Sepak Bola (SSB) STY Academy yang berlokasi di Cilandak, Jakarta Selatan.

STY Academy milik Shin Tae-yong ini hadir sebagai pusat pelatihan sepak bola untuk berbagai kelompok usia, menyediakan program menyeluruh yang dirancang untuk mengembangkan pemain muda dari level pemula hingga siap menghadapi kompetisi profesional.

Akademi ini berada di bawah naungan PT STY Sports Group dan dikelola secara profesional.

Pada akademi ini Shin Tae-yong berstatus sebagai pendiri dan dibantu dengan koleganya yang juga berasal dari Korea Selatan, seperti Lee Jun Hoon untuk posisi CEO, dan Kim Jae Hee sebagai COO.

STY Academy milik Shin Tae-yong

STY Academy merupakan akronim dari nama pendirinya yakni Shin Tae-yong.

Akademi ini dirancang secara khusus untuk memenuhi kebutuhan pemain di setiap tahapan usia.

Akademi ini memiliki empat kategori utama, yakni:

1. Basic I & II (Usia 6-13 Tahun)

Program ini berfokus pada pengembangan gerak dasar, kecepatan, koordinasi, dan fleksibilitas melalui kegiatan yang menyenangkan.

Tujuan utama dari program ini adalah membangun dasar fisik yang kokoh untuk anak-anak di usia dini.

2. Execution I & II (Usia 14-15 Tahun)

Difokuskan pada pelatihan teknik intensif dan peningkatan kekuatan, termasuk efisiensi berlari serta pengenalan dasar-dasar angkat beban.

Program ini bertujuan mengasah keterampilan teknis sekaligus memperkuat kemampuan fisik pemain.

3. Development I & II (Usia 16-17 Tahun)

Menitikberatkan pada pengembangan kekuatan maksimal dan eksplosivitas melalui latihan kekuatan serta plyometrik.

Program ini mendorong peserta untuk mengoptimalkan potensi fisik mereka dalam persiapan menghadapi kompetisi tingkat lanjut.

4. Transition (Usia 18-20 Tahun)

Dirancang untuk mempersiapkan atlet menghadapi dunia kompetisi profesional melalui pelatihan intensitas tinggi.

Program ini menjadi langkah terakhir bagi pemain muda sebelum memasuki karier sepak bola profesional.

Fokus Utama Akademi Shin Tae-yong

Dalam pernyataan resminya, pelatih tim nasional Indonesia ini menegaskan bahwa akademi ini berkomitmen untuk menjembatani kesenjangan infrastruktur sepak bola di Indonesia.

Tidak hanya sekedar melatih atlet muda, akademi ini juga menciptakan budaya olahraga yang kuat serta membangun bintang sepak bola masa depan.

Pada STY Academy ini, calon peserta dapat mengikuti sesi uji coba atau trial sebelum bergabung langsung dengan akademi.

Sementara untuk informasi mengenai besaran biaya pendaftarannya bisa di cek melalui laman resmi Shin Tae-yong Football Academy.

Peluncuran akademi ini menunjukan bahwa dedikasi Shin Tae-yong dalam membangun generasi baru bintang sepak bola Indonesia.

Peluncuran akademi ini diharapkan mampumenjadi katalis penting dalam perjalanan sepak bola nasional, mencetak pemain-pemian bertalenta yang siap bersaing di level internasional.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Iis Suryani
Editor
Iis Suryani
Reporter