INFOTANGERANG.ID- Promo HUT ke-68 BCA ini hadir di bulan Februari 2025.
Bank Central Asia (BCA) saat ini tengah merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-68 pada Jumat, 21 Februari 2025.
Dalam perayaannya, ada banyak promo HUT ke-68 BCA yang bisa dinikmati oleh para nasabah bank swasta terbesar di Indonesia ini.
Ada beragam promo yang ditawarkan, mulai dari makanan hingga minuman.
Promo HUT ke-68 ke-68 BCA ini tersedia diberbagai gerai makanan dan minuman favorit selama dua hari, yakni mulai 21-22 Februari 2025.
Promo tersebut berupa beli 1 gratis 1, diskon Rp68 ribu, potongan harga Rp68 ribu, harga spesial Rp68 ribu, diskon 68 persen, hingga diskon Rp6.800.
Kehadiran promo HUT ke-68 BCA ini tentu sangat menguntungkan para konsumen sebagai nasabah untuk membeli berbagai makanan dan minuman favorit.
Promo ini mulai dari kopi Tuku, Pagi Sore, Chatime, Shaburi & Kintan, Gion Sushi, Yakiniku Like, Sate Khas Senayan, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Lalu apa saja promo menarik yang hadir pada HUT ke-68 BCA ini? Berikut penjelasannya.
Promo HUT Ke-68 BCA 2025

Melansir dari laman resminya, berikut ini promo spesial HUT ke-68 BCA dibulan Februari 2025, yakni:
Berikut promo makanan spesial dalam rangka HUT BCA 2025 yang bisa kamu nikmati selama Februari 2025:
1. Pan & Co (Diskon Rp68 ribu)
- Berlaku untuk semua menu dengan minimal transaksi Rp200 ribu (termasuk pajak & layanan).
- Hanya untuk dine-in dan tidak bisa digabung dengan promo lain.
- Pembayaran dengan QRIS myBCA/BCA mobile/Sakuku, serta Kartu Kredit & Debit BCA.
- Tersedia di beberapa outlet seperti Pondok Indah Mall, Kota Kasablanka, Grand Metropolitan Bekasi, dan lainnya.
2. Shaburi & Kintan Buffet (Potongan Rp68 ribu)
- Khusus pengguna Kartu Kredit BCA dengan minimal transaksi Rp500 ribu sebelum pajak.
- Berlaku pada 21 Februari 2025 dan tidak bisa digabung dengan promo lain.
3. Gion Sushi (Harga spesial Rp68 ribu)
- Berlaku untuk menu sushi roll, special nigiri, donburi, ishiyaki, dan pizza tertentu.
- Berlaku 1 kali per orang/kartu/hari, tidak bisa split bill atau digabung dengan promo lain.
4. Pagi Sore (Cashback Rp168 ribu)
- Berlaku dengan minimal transaksi Rp868 ribu sebelum pajak.
- Cashback dikreditkan dalam waktu maksimal 2 bulan setelah program berakhir.
- Hanya berlaku untuk pemegang kartu utama Kartu Kredit BCA di outlet Jabodetabek.
5. Kopi Tuku (Diskon Rp6.800)
- Berlaku untuk pembelian bundling Es Kopi Susu Tetangga & Es Kopi Hitam Tetangga + 2 Tukudapan.
- Hanya untuk pembayaran dengan QRIS myBCA/BCA mobile/Sakuku dan Kartu Kredit BCA.
- Berlaku pada 21-22 Februari 2025 di seluruh outlet Kopi Tuku.
6. Fore Coffee (Beli 1 Gratis 1)
- Beli 1 minuman, gratis 1 Kopi dari Tani atau Bumi Latte ukuran reguler.
- Berlaku di seluruh outlet Fore dengan pembayaran melalui QRIS myBCA.
- Promo tersedia pada 21-22 Februari 2025.
7. Go! Go! CURRY (Harga spesial Rp6.800)
- Berlaku untuk pembelian menu Curry Rice (kecuali Sausage Curry & Spicy Chicken Karaage Curry).
- Harga spesial berlaku untuk Chicken Katsu Ala Carte.
8. Chatime (Harga spesial Rp6.800)
- Berlaku untuk pembelian Chatime Large + Topping, dapat harga spesial untuk beberapa varian minuman reguler.
- Berlaku 1 kali per akun/kartu/hari di seluruh outlet Chatime.
9. Lawson (Harga spesial Rp68 ribu)
- Berlaku untuk pembelian 2 Snack Tray Series Mix + Sweet Ice Tea.
- Tidak berlaku di area rest area, bandara, dan beberapa lokasi lainnya.
10. Kopi Kenangan (Beli 1 Gratis 1)
- Berlaku untuk minuman ukuran Large, gratis minuman ukuran Regular.
- Tersedia untuk dine-in dan takeaway di outlet tertentu.
11. Yakiniku Like (Diskon Rp68 ribu)
- Berlaku dengan minimal transaksi Rp500 ribu sebelum pajak.
- Khusus pengguna Kartu Kredit BCA pada 22 Februari 2025.
12. Sate Khas Senayan (Potongan Rp68 ribu)
- Berlaku dengan transaksi minimal Rp500 ribu sebelum pajak.
- Hanya untuk pembayaran dengan Kartu Kredit BCA pada 21-22 Februari 2025.
13. FamilyMart (Harga spesial Rp6.800)
- Berlaku untuk Kopi Susu Keluarga ukuran reguler dengan pembayaran QRIS myBCA/BCA mobile/Sakuku.
14. Golden Black Coffee (Diskon 50%)
- Maksimal diskon Rp12.500 dengan minimal transaksi Rp25.000.
- Berlaku di outlet Kemang dan Bintaro untuk 320 transaksi pertama.
15. Bakmi GM (Beli 1 Gratis 1)
- Dapatkan pangsit goreng isi 5 untuk setiap pembelian Bakmi/Nasi Spesial GM.
- Berlaku di seluruh outlet kecuali stasiun, bandara, dan food truck.
Nikmati promo spesial ini dengan melakukan pembayaran melalui layanan BCA sesuai ketentuan!

1 Komentar