Provinsi Banten tidak hanya memiliki wisata Pantai nya saja, melainkan ada banyak sekali pulau-pulau kecil yang sangat indah dan menarik untuk dikunjungi. Cilegon yang terkenal dengan sebutan Kota Baja dan dikenal memiliki kawasan industri nya yang sebagian besarnya adalah pabrik kimia dan baja ternyata mempunyai tempat liburan asik yang bisa dinikmati bersama keluarga, pasangan dan teman-teman.

Merak kecil
Foto : infotangerang.net/Gispra Nursalita

Foto : pribadi

Pulau merak kecil
Pulau Merak Kecil dari kejauhan Foto : instagram.com/@ankiya12

Pulau Merak Kecil begitu nama tempat wisata ini disematkan, adalah sebuah pulau kecil yang mempunyai luas 4.6 hektar terletak di Desa Mekarsari Kecamatan Pulomerak Kota Cilegon-Banten Objek wisata ini sangat terkenal khususnya bagi warga lokal.

Pulau Merak Kecil merupakan tempat wisata yang sangat ramai dengan wisatawan pada akhir pekan maupun hari biasa. Dengan pemandangan yang indah seperti air laut yang jernih, pegunungan yang hijau serta penampakan pabrik-pabrik dari kejauhan, banyaknya kapal dan perahu berjejer di tengah laut yang terlihat begitu dekat. Selain itu wisatawan juga bisa melihat kapal Ferry melintas menuju pelabuhan Merak.

View pulau merak kecil
View pegunungan Pulau Merak Kecil Foto : infotangerang.net/ Gispra Nursalita

Pesona keindahan Pulau Merak Kecil begitu mengagumkan air laut yang jernih dan bersih serta air nya yang tenang sangat cocok untuk berenang Pulau Merak mungkin bisa menjadi salah satu alternatif tempat untuk dikunjungi karena untuk sampai ke Pulaunya hanya membutuhkan waktu sekitar 5 menit.

Rute  ke Pulau Merak Kecil

Sebagian warga lokal Kota Cilegon maupun Kota Serang, kebanyakan sudah mengetahui dimana letak Pulau Merak Kecil dan akses nya pun sangat mudah untuk ditemui. Namun bagi yang dari luar Kota Cilegon dan Serang seperti dari Jakarta, Bogor atau sekitar nya akses menuju Pulau Merak Kecil bisa melalui Jalan tol yang langsung keluar dari Gerbang Tol Cilegon Merak atau Gerbang Tol Cilegon Timur.

Setelah itu perjalanan dilanjutkan ke Merak menuju Pantai Mabak, Pantai Mabak sangat mudah ditemukan karena berada persis di belakang Polsek Merak yang berada di pinggir jalan raya sebelah kiri.

Biaya Masuk ke Pulau Merak

Pulau Merak Kecil masih dikelola oleh masyarakat sekitar sehingga biaya yang dikeluarkan untuk masuk Pulau Merak Kecil masih terjangkau.

Biaya parkir mobil – 25.000 rupiah

Biaya parkir motor – 10.000-15.000 rupiah

Biaya kapal/perahu – 15.000 rupiah per orang PP

Biaya toilet – 5000 rupiah untuk  satu ember air

Disana juga sudah banyak sekali para pedagang makanan dan minuman ringan kebanyakan wisatawan membawa makanan sendiri dari rumah dan ber barbeque disana . Di Pulau Merak Kecil wisatawan  bisa menyewa tikar, ban, pelampung, perahu kayak, banana boat dan nelayan yang bisa disewa untuk mengelilingi Pulau kegiatan lain nya adalah berenang karena air lautnya sangat jernih dan bebas sampah. Selain itu pengunjung juga bisa mendirikan tenda bagi yang bermalam di sana dengan izin pengelola setempat. Untuk pulangnya wisatawan bisa menunggu perahu yang mengantarkan wisatawan lain menuju Pulau dan tidak perlu dihubungi lagi.

Pulau merak kecil 2
Belakang Pulau Foto : infotangerang.net/ Gispra Nursalita

Sebaiknya jika ingin berlibur ke Pulau Merak Kecil membawa makanan atau bekal dari rumah apalagi jika pergi bersama teman dan keluarga karena disana tidak menjual makanan berat seperti nasi dan lauk pauknya.

Sore hari nya wisatawan bisa melihat matahari tenggelam atau sunset yang bisa dilihat dari belakang Pulau sambil melihat kapal Ferry melintas, karena Pulau ini tidak luas maka butuh beberapa menit saja untuk ke belakang Pulau bahkan Pulau Merak Kecil masih masih bisa dikelilingi.

Sunset pulau merak kecil
Sunset di belakang Pulau Merak Kecil Foto : obos marvel

Saat ini wisata Pulau Merak Kecil masih bisa untuk dikunjungi di akhir pekan maupun hari biasa  dengan tetap mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran Pemerintah. Apabila ingin kesana siapkan saja uang recehan karena disana ada banyak anak-anak yang berenang untuk mengambil uang yang dilempar ke laut oleh pengunjung.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow