InfoTangerang.id – Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kota Tangerang resmi mendaftarkan bakal calon legislatif (Bacaleg) peserta pemilu tahun 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Sabtu (13/5/2023).

Kantor KPU menguning, pasalnya Ratusan kader Golkar memakai baju warna kuning memadati kantor KPU Kota Tangerang.

Ketua DPD Golkar Kota Tangerang, Sachrudin mengatakan, pihaknya telah mendaftarkan caleg sebanyak 50.

Selain itu Sachrudin mengatakan, pihaknya telah menargetkan kursi yang akan diperoleh pada pemilu 2024 mendatang.

“Target kursi kami menjadi pemenang, diatas partai lain. Minimal 10 kursi,” ujar Sachrudin, Sabtu (13/5/2023).

Wakil Wali Kota Tangerang itu mengatakan sebanyak 36 persen kuota perempuan menjadi Bacaleg.

“Mereka pun menargetkan adanya wakil perempuan yang masuk ke DPRD Kota Tangerang,” ujar

Diketahui, saat ini Golkar belum memiliki wakil perempuan di parlemen.

“Caleg perempuan kita ada 18 orang. Jadi kuota perempuan kita 36 persen. Harus ada kader perempuan masuk ke parlemen,” katanya.

Lebih lanjut, Sachrudin mengatakan dirinya tidak maju ke DPR.

“Masih fokus menyelesaikan tugas menjadi sebagai wakil walikota,” pungkasnya. (MAY/ASN)

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow