Infotangerang.id- Pihak kepolisian telah menyelesaikan olah TKP insiden tabrakan beruntun di Tol Cipularang Km 92 pada Senin, 11 November 2024 sore.
Tabrakan yang melibatkan 17 kendaraan, 25 orang luka-luka dan 1 orang tewas ini terjadi karena truk berisi muatan kardus dari arah Bandung ke Jakarta tidak mampu mengurangi laju kendaraan.
Kombes Pol Aries Syahbudin, Kabagops Korlantas Polri, mengatakan, pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap truk yang mengalami kecelakaan di Tol Cipularang Km 92 bersama APM (Agen Pemegang Merek) Hino.
Rem Truk Penyebab Kecelakaan di Tol Cipularang Km 92 Masih Normal
Menurutnya, kecelakaan didahului dengan truk yang melewati turunan panjang sejak Km 99 hingga Km 92 tempat insiden terjadi.
“Itu secara teknis, (rem) tidak terjadi kebocoran. Kemudian kampas rem sudah dilakukan di salah satu ban, masih dalam taraf normal,” ujar Aries.
Pihaknya juga menemukan bahwa ada bekas perubahan warna pada tromol, yang biasanya disebabkan karena panas.
“Saya hanya menyimpulkan bahwa kecelakaan itu kombinasi beberapa faktor. Hanya faktor mana yang paling mendominasi, saya tidak bisa menentukan, karena itu ranah penyidik,” ucap Aries.
“Kemudian kontur jalan yang akan dilalui, turunan cukup panjang, jalan sedikit menikung, cuaca pada saat itu hujan, jadi ada beberapa faktor,” kata dia.
Seperti diketahui, kecelakaan yang terjadi pada Hari Senin, 11 November 2024, sekitar pukul 15.00 WIB, melibatkan total sebanyak 17 kendaraan. Insiden tersebut menyebabkan 1 orang meninggal dunia, 4 luka berat, dan 25 lainnya luka ringan.