Infotangerang.id- Satlantas Polres Bogor berlakukan Ganjil Genap di Puncak Bogor dalam Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Senin 16 September 2024.
Diketahui volume kendaraan dari dan ke Puncak selama libur panjang Maulid Nabi meningkat hingga menimbulkan kemacetan panjang.
Kepala Urusan Pembinaan Operasi (KBO) Satlantas Polres Bigir Iptu Ardian menyebut rata-rata kendaraan yang melintas di Jalur Puncak mencapai 2.800 kendaraan pada pukul 06.00-07.00 WIB.
Rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil-genap dan satu arah atau one way pun diberlakukan dan ditetapkan secara situasional.
Ganjil-genap di Puncak Bogor
Sistem ganjil genap mewajibkan pengguna kendaraan pribadi menyesuaikan plat nomor dengan waktu melintas. Kendaraan berplat genap diizinkan melintas pada tanggal genap, begitu juga sebaliknya.
- Titik penerapan: Exit Tol Ciawi Km 46+500, Simpang Gadog, Jalan Ciawi.
- Waktu: Situasional.
One way
Dalam sistem satu arah atau one way, satu jalur hanya bisa dilintasi untuk satu lajur atau satu arah lalu lintas.
- Titik penerapan: Exit GT Tol Ciawi-Km 46 arah Ciawi
- Waktu: Situasional.
Demikian informasi Ganjil Genap di Puncak Bogor Senin, 16 September 2024.
Baca berita lainnya di Infotangerang dan Tangselife