Ini Dia Sosok Cut Melisa yang Viral Karena Ngamuk di Bandara Kualanamu, Sumatera Utara

Sosok Cut Melisa

Infotangerang.id– Seorang selebgram asal Aceh, yang dikenal dengan nama Cut Melisa, ngamuk di Bandara Kualanamu, Beringin, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara setelah gagal terbang ke luar negeri.

Hal ini lantaran paspornya mengalami kerusakan lecet tipis, yang mengakibatkan penolakan untuk diterbangkan.

Pada Sabtu 29 Juni 2024, Cut Melisa, seorang selebgram asal Aceh, terlibat insiden di Bandara Kualanamu karena paspornya yang lecet ditolak oleh pihak counter check-in maskapai Air Asia.

Video menunjukkan Cut Melisa marah-marah karena keputusan dari maskapai tersebut, yang menyebabkan dia dan suaminya gagal terbang ke luar negeri dan tertahan di bandara.

Lalu Sebenarnya siapa sosok Cut Melisa tersbeut? Berikut penjelasannya.

Sosok Cut Melisa

Cut Melisa, yang merupakan salah satu selebgram asal Medan, berasal dari Aceh.

Dikenal karena aktivitasnya di media sosial, ia menjadi perhatian publik setelah video kontroversialnya di Bandara Kualanamu viral.

Cut Melisa memiliki sekitar 438 ribu pengikut di akun Instagramnya.

Menurut informasi dari akun LinkedIn-nya, pada tahun 2013, ia menyelesaikan pendidikannya di Universitas Malikussaleh.

Selain itu, ia juga mengelola toko atau butik yang dikenal sebagai Cut Melisa Store, yang berlokasi di Jl. Setia Luhur Komp Griya Milenium A6, Medan.

Kronologi Cut Melisa Ngamuk di Bandara

Peristiwa yang terjadi pada hari Sabtu, 29 Juni 2024 itu dibagikan langsung oleh Cut Melisa dalam postingan instagram strory-nys.

Dalam unggahan Insta Story-nya, Cut Melisa merekam seorang wanita bernama Dea, yang merupakan petugas counter check-in.

Melalui video tersebut, Cut Melisa mengeluh bahwa Dea telah mempersulitnya untuk terbang, menyebabkan kerugian karena ia harus membeli tiket pesawat lagi.

Cut Melisa mengungkapkan bahwa sebenarnya pihak imigrasi tidak mempermasalahkan keadaan paspornya yang lecet tipis.

Namun oleh petugas tersebut, ia mengalami kesulitan yang menyebabkan gagal terbang ke Thailand.

Melalui unggahan di Instagram pribadinya, Cut Melisa menyalahkan seorang petugas bernama Dea dari maskapai tersebut, yang dinilainya telah memperlambat proses tiketnya hingga membuatnya tertinggal pesawat.

Sambil merekam Dea, wanita yang disebutnya sengaja menyulitkannya, Cut Melisa juga mengingatkan tentang balasan dari Allah yang lebih pedih.

Dalam video tersebut, ia mengekspresikan kekecewaannya secara verbal, menyebut Dea dengan kata-kata kasar dan mengungkapkan ketidakpuasannya karena dihalangi untuk terbang.

Petugas tersebut, yang disebut Dea, menanggapi dengan mengatakan, “Kak, mulutnya ya kak ya.”

Dalam Insta Story selanjutnya, Cut Melisa menyatakan bahwa tidak ada masalah dengan pihak imigrasi, namun dia merasa dipersulit oleh seseorang yang membuatnya harus membeli tiket baru meskipun tiket yang sebelumnya sudah aman.

Dia menyebutkan bahwa dia sudah ada di bandara sejak jam 1 pagi.

“Gara-gara si per* itu aku beli tiket baru padahal aku dari jam 1 udah ada di bandara. Namanya Dea Buy,” ujar Cut melansir dari Tribun News pada Senin, 1 Juli 2024.

Cut Melisa pun akhirnya terpaksa membeli tiket pesawat yang baru supaya bisa terbang.

Dalam unggahan Cut Melisa, dia menunjukkan bagaimana kondisi lecet pada paspornya yang ditolak oleh petugas chek-in tersebut.

Ketika melakukan proses check-in, dia mengalami kesulitan karena pihak maskapai menyebut data paspornya rusak, meskipun menurutnya hanya terdapat lecet tipis tanpa kerusakan yang signifikan.

“Saya beli tiket ke Bangkok itu mahal, dan 2 tiket sama suami saya. Tapi dia (Dea) tidak kasih saya cek in. Setelah saya lapor ke imigrasi, saya bisa terbang. Setelah saya datang ke dia lagi, dia bilang udah ga bisa karena pesawat udah terbang,” sambungnya.

Baca berita lainnya di Infotangerang dan Tangselife

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow