Jhon LBF Beri Ganti Ongkos Rp50 Ribu untuk Pelamar yang Datang, The Real Pengusaha

Jhon LBF berikan uang kepada pelamar yang di mana merupakan tradisi saat membuka lowongan pekerjaan

Infotangerang.id – Ratusan pelamar hadir di depan kantor Jhon LBF mengantri untuk Walk in interview yang dimulai hari ini, Senin 22 April 2024.

Dari ribuan pelamar tersebut, hanya beberapa yang melakukan Walk in interview. Namun, Jhon memberikan apresiasi atas kegigihan para pelamar untuk bergabung bekerja bersama Jhon LBF. Jhon  memberikan meraka masing-masing Rp50.000 sebagai uang pengganti transportasi.

“Sesuai tradisi perusahaan saya, memberi uang ganti transportasi untuk pelamar di setiap membuka lowongan pekerjaan,” ungkap Jhon LBF di hadapan pelamar.

Baca juga: Harga Bawang Merah di Kota Tangerang Tembus Rp80 Ribu per Kg, Pedagang Mengeluh

Jhon menggungkapkan bahwa peruhaannya membutuhkan 120 karyawan termasuk pekerja pabrik.

Namun, dari ratusan pelamar tidak banyak yang berkesempatan untuk mendapatkan posisi tersebut.

Jhon langsung memberikan uang gantik kepada para pelamar dengan nominal Rp50.000, sehingga mendapatkan respon positif dari netizen.

Baca juga: Jadwal Pendaftaran Penerimaan Mahasiswa Baru UNPAM 2024

“Mantap bang, engga sia-sia yang ngelamar rumahnya jauh-jauh pulang dapat uang transpotasi, berkah selalu bang jhon,” tulis salah satu netizen.

“Saya udah naro ya bang jhon dari jam 7 pagi bang jhon aku bener-bener butuh kerjaan bang,” tulis salah satu netizen.

Jhon LBF Buka Lowongan Kerja untuk 6 Posisi

Jhon LBF mengumumkan bahwa ia membutuhkan karyawan baru untuk menempati 6 posisi yang tersedia.

Informasi tersebut ia bagikan melalui Instagram resminya pada Jumat, 19 April 2024.

Beberapa posisi yang dibuka antara lain Admin, Staf Tax & Accounting, Marketing, Content Creator, Video Editor, dan Ajudan/Asisten Pribadi.

Dari informasi di unggahan tersebut juga mengungkapkan kalau lowongan kerja ini masih berlangsung sampai Jumat, 26 April 2024 mendatang.