Infotangerang.id – Camat Tigaraksa, Cucu Abdurrosyid memerintahkan seluruh kades dan lurah se-Tigaraksa untuk memasang bendera merah putih setiap sudutnya dalam rangka HUT Republik Indonesia Ke-79.
“Saya memerintahkan ke kades dan Lurah harus pasang bendera merah putih dalam memeriahkan HUT RI ke -79 ini,” ucap Cucu kepada Infotangerang.id, Jumat, 2 Agustus 2024.
Selain Bendera, kata Cucu, umbul-umbul pun harus segera dipasang disetiap sudutnya untuk memperingati hari lahir Indonesia yang jatuh pada 17 Agustus.
“Saya meminta juga kepada seluruh warga dan masyarakat khususnya Tigaraksa untuk memasang bendera merah putih di rumahnya masing masing,” kata Cucu.
Cucu menuturkan gerakan pemasangan ini, merupakan bentuk penguatan masyarakat Indonesia khususnya Tigaraksa dalam menjiwai semangat kemerdekaan.
“Jadi bukan hanya sekedar seremonial saja. Kita harus bersama sama, berjuang. Walaupun hanya memasang bendera,” tuturnya
Sementara itu, Adi warga mengatakan siap mengikuti perintah untuk melakukan pemasangan bendera merah putih dirumahnya, bahkan di gang rumah nya pun akan dihiasi dengan umbul-umbul.
“Untuk memperingati hari lahir Indonesia saya pasti memasang bendera sebanyak banyaknya di lingkungan,” tandasnya.
Baca berita lainnya di Infotangerang dan Tangselife