Infotangerang.id– Mahalini resmi mualaf, pernikahannya dengan Rizky Febian terkofirmasi akan diangsungkan secara islam.

Sule mengkonfirmasi bahwa penyanyi Mahalini Raharja telah memutuskan untuk memeluk agama yang sama dengan calon suaminya, Rizky Febian, menjelang pernikahan mereka.

Setelah menjalani kegiatan Mepamit dan madhamarma suaka, Rizky Febian dan Mahalini akan melanjutkan proses ijab kabul di Jakarta pada tanggal 8 Mei 2024.

Rencana pernikahan keduanya selalu menarik perhatian publik sejak mereka menjalin hubungan sebagai sepasang kekasih karena adanya perbedaan keyakinan agama diantara Rizky dengan Mahalini.

Iky dan Lini, sapaan akrab untuk keduanya, juga sempat viral sebelumnya terkait pernyataan MUI yang menyatakan pernikahan beda agama tidaklah sah.

Para netizenpun kompak menarik hubungan asrama dua Musisi papan atas Indonesia tersebut yang memiliki keyakinan berbeda namun telah bertunangan dan berencana akan melangsungkan pernikahan.

Hubungan beda Agama Mahalini dan Rizky

Seperti yang telah diketahui sebelumnya, baik Iky maupun Lini memiliki keyakinan yang kuat terhadap agama mereka masing-masing.

Keduanya memang kompak menunjukan bahwa meskipun berbeda agama dan menjalani peribadatan sebagaimana mestinya agama yang dianut mereka, namun hubungan mereka tidaklah mudah dipatahkan.

Hal itulah yang kemudian menimbulkan banyak sekali spekuliasi tentang hubungan keduanya.

Ada spekulasi yang mengemuka bahwa setelah menikah, Rizky Febian mungkin akan mengubah keyakinan agamanya dan memeluk agama yang diyakini oleh Mahalini.

Namun sebaliknya, ada asumsi bahwa Mahalini mungkin akan mengikuti keyakinan agama Rizky Febian setelah mereka menikah secara sah.

Namun selepas acara Mepamit dan madhamarma, berita terbaru menunjukkan bahwa pihak Perempuan atau Mahalini yang akan mengikuti jejak keyakinan agama pasangannya.

Terkonfirmasi Mahalini Resmi Mualaf Selepas Mepamit

Unggahan TikTok oleh @agatha_alesya99 menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan Mepamit adalah agar Mahalini meminta izin kepada leluhurnya untuk berpindah keyakinan ke Agama Islam.

Menurut akun TikTok @agatha_aleysa99, yang mengakui sebagai tetangga Mahalini, dalam tradisi Bali, ada kebiasaan untuk melakukan upacara lepas agama terlebih dahulu.

Jadi, upacara adat Bali akan dilakukan terlebih dahulu sebelum acara adat Rizky dilangsungkan setelah Mahalini masuk Islam di Jakarta.

Upacara Mepamit sendiri memiliki makna bahwa calon pengantin wanita meminta izin kepada para leluhurnya jika ingin menikah.

Setelah pamit, calon pengantin wanita akan menjadi tanggung jawab keluarga dan pihak calon pengantin pria.

Upacara Mepamit terdiri dari dua bagian, yang pertama dilakukan secara nyata dengan disaksikan oleh Bendesa Adat dan Klian Banjar.

Namun, inti dari upacara Mepamit adalah pamitan seseorang yang akan meninggalkan kepercayaan agamanya untuk menikah dengan pasangannya.

Melalui sebuah vlog, Sule juga menjelaskan secara ringkas inti dari proses Mepamit yang dilakukan oleh Mahalini.

“Alhamdulillah, semuanya telah selesai. Jadi, ini adalah acara Mepamit,” ujar Sule seperti yang dijelaskannya dari kanal YouTube pribadinya yang dilansir pada hari Senin, 6 Mei 2024.

Dia menjelaskan bahwa Mahalini telah meminta pamit kepada keluarga dan leluhurnya bahwa dia akan berpindah agama dan telah mendapatkan izin untuk menikah.

Dalam kesempatan itu, Mahalini juga telah mendapat persetujuan untuk melakukan pernikahan dengan agama Islam, yang merupakan keyakinan dari keluarga Rizky Febian.

Ada kabar bahwa akad pernikahan antara Rizky Febian dan Mahalini Raharja akan diselenggarakan di Jakarta, meskipun belum ada konfirmasi resmi mengenai tanggal dan lokasi yang pasti.

Sule menyatakan bahwa Mahalini telah mendapatkan izin untuk menikah secara agama mereka di Jakarta.
Beredar kabar bahwa acara tersebut akan berlangsung antara tanggal 8 hingga 10 Mei mendatang.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow