Infotangerang.id- Terdapat dua Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang harus melakukan Pemungutan Suara Ulang atau PSU Ulang pada Pilkada Banten 2024.

Salah satunya TPS 12 Kelurahan Belendung Kecamatan Benda Kota Tangerang.

Pemungutan Suara Lanjutan (PSL) atau PSU Ulang di TPS 12, Kelurahan Belendung, Kecamatan Benda ini dilakukan lantaran diduga TPS tersebut tutup sebelum waktu yang telah ditentukan.

Kemudian atas rekomendasi Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Tangerang TPS tersebut menggelar PSL.

Selain TPS 12 Blendung Kota Tangerang, ada juga TPS 41 di Kelurahan Benda Baru Kecamatan Pamulang Kota Tangerang Selatan yang telah dilakukan PSL dan PSU pada Minggu, 1 Desember 2024.

Ketua Bawaslu Kota Tangerang Komarulloh mengatakan, pihaknya merekomendasikan untuk dilakukan PSL karena TPS tersebut dilaporkan tutup sebelum waktunya.

“Ada dugaan penutupan TPS sebelum waktunya, oleh sebab itu kami Bawaslu Kota Tangerang bersama Panwascam Benda merekomendasikan untuk PSL karena ada beberapa masyarakat Kota Tangerang yang belum mencoblos,” ungkap Komar.

Mantan Ketua PPK Benda 2024 Ahmad Bahroin mengatakan, bahwa sebagai penyelenggara dalam pelaksanaan Pilkada diharuskan untuk mengikuti aturan yang berlaku serta juklak dan juknis dalam Bimtek.

Penutupan TPS yang bukan pada waktunya, meskipun TPS tersebut membuka lebih awal tetap saja itu telah menyalahi aturan.

“PPS dan KPPS membuka TPS lebih awal sekitar 6.30, harusnya kan tetap saja tutup jam 13.00,” tukasnya.

Diketahui, pemungutan suara lanjutan di TPS 12 telah dilangsungkan dan telah diplenokan di tingkat PPK.

 

 

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Nadia Lisa Rahman
Editor
Nadia Lisa Rahman
Reporter