INFOTANGERANG.ID– Mengenal KUR BCA 2025, program pinjaman dari BCA yang ditujukan untuk memberikan permodalan bagi para pelaku UMKM.

Berbeda dengan program pinjaman lainnya, KUR BCA 2025 menawarkan beberapa keunggulan yang menjadi daya tarik utama bagi para pengusaha baru maupun yang sudah lama.

Keunggulan yang paling menguntungkan dari program pinjaman ini adalah bebas biaya administrasi atau biaya provisi, yang artinya bahwa para UMKM ketika mengajukan KUR BCA tidak akan mengalami potongan biaya di awal pengajuan.

Untuk itu, inilah yang menjadi alasan mengapa program KUR BCA sangat diminati oleh UMKm untuk membantu usahanya agar bisa tetap bertahan dan berkembang pesat.

Lantas, Siapa saja yang Bisa Mengajukan Pinjaman KUR BCA 2025?

Salah satu hal yang menarik dari KUR BCA 2025 adalah bahwa semua jenis usaha produktif berpeluang untuk mendapatkan bantuan permodalan dari bank swasta ini.

ulai dari usaha warung sembako, usaha kuliner, pangkas rambut, hingga jasa kecil lainnya.

Program ini memang dirancang untuk menjangkau berbagai jenis bisnis, sehingga pelaku usaha di berbagai sektor bisa memanfaatkannya.

Namun, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk bisa mengajukan KUR BCA 2025.

Usaha yang diajukan harus sudah berjalan minimal 6 bulan, sehingga BCA dapat memastikan bahwa usaha tersebut sudah memiliki fondasi yang cukup kuat.

Selain itu, pelaku usaha yang mengajukan pinjaman tidak boleh sedang menerima pinjaman KUR dari bank lain dan belum pernah menerima kredit produktif sebelumnya.

Apabila sudah memenuhi syarat tersebut, para UMKM harus menyiapkan beberapa dokumen, antara lain:

1 KTP (Kartu Tanda Penduduk) sebagai identitas diri

2. NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak) jika pinjaman yang diajukan lebih dari Rp50 juta

3. Surat Keterangan Usaha atau NIB (Nomor Induk Berusaha) yang menunjukkan bahwa usaha yang dijalankan sudah terdaftar secara legal.

Dokumen-dokumen ini akan diproses oleh pihak BCA untuk memastikan kelayakan pinjaman yang diajukan.

Keunggulan Pinjaman KUR BCA 2025

1. Proses pengajuan yang mudah

Cara mengajukan KUR BCA 2025 cukup mudah dan tidak berbelit-belit. Anda hanya perlu datang langsung ke kantor cabang BCA terdekat dengan membawa dokumen yang dibutuhkan.

Jika ingin cara yang lebih praktis, informasi lengkap tentang pengajuan KUR BCA 2025 bisa diakses melalui website resmi BCA.

Dengan adanya berbagai cara untuk mengajukan pinjaman, proses yang sebelumnya terasa rumit pun kini menjadi lebih mudah diakses.

2. Plafon pinjaman KUR BCA yang fleksibel

Plafon pinjaman yang ditawarkan oleh KUR BCA 2025 sangat fleksibel, mulai dari Rp10 juta hingga Rp500 juta, tergantung pada jenis usaha dan kebutuhan modal yang diajukan.

Anda juga bisa memilih tenor pinjaman yang sesuai dengan kemampuan finansial, mulai dari 1 tahun hingga 5 tahun.

Berikut tabel angsuran KUR BCA 2025 Rp10 Juta-Rp500 Juta

Angsuran KUR BCA 2025
Simulasi pinjaman KUR BCA Rp10-Rp100 Juta
Tabel angsuran KUR BCA 2025
Tabel angsuran KUR BCA 2025 plafon Rp100 Juta-Rp500 Juta

3. Mendorong pertumbuhan ekonomi nasional

KUR BCA 2025 bukan hanya membantu pengusaha mikro dan kecil berkembang, tetapi juga berperan penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional. D

Dengan lebih banyak usaha kecil yang tumbuh dan berkembang, perekonomian lokal pun akan semakin kuat.
Program ini diharapkan bisa memberikan dampak positif tidak hanya bagi pelaku usaha, tetapi juga bagi perekonomian secara keseluruhan.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Jihan Hoirunsia
Editor
Jihan Hoirunsia
Reporter