INFOTANGERANG.ID- Pemkot Tangsel bakan mengoperasikan 10 bus sekolah gratis pada hari pertama masuk sekolah Rabu, 9 April 2025.

Wakil Walikota Tangsel, Pilar Saga Ichsan melakukan pengecekan langsung terhadap 10 armada yang nantinya akan menjemput dan mengantar para siswa pada hari pertama sekolah.

Pengecekan armada dilakukan di kantor Unit Pelaksana Teknis Dinas Pengujian Kendaraan Bermotor (UPTD PKB), Jalan Raya Serpong, Kecamatan Setu pada Selasa, 8 April 2025.

Pemkot Tangsel Tambah 6 Bus Sekolah Gratis di Tangsel

Pilar mengatakan, sebelumnya tercatat hanya ada empat armada bus yang sudah beroperasi, dengan ada penambahan enam armada, maka mulai besok sebanyak 10 bus sekolah gratis dipastikan siap beroperasi.

“Hari ini saya dengan Dinas Perhubungan Kota Tangerang Selatan meninjau secara langsung persiapan dan kesiapan dari bus sekolah gratis yang ada total 10 unit,” kata Pilar, Selasa 8 April 2025.

Seluruh bus akan melalui proses pemeriksaan uji kelayakan terlebih dahulu sebelum mulai beroperasi pada esok hari.

“Sekarang kita mengecek kelayakan untuk beroperasinya mulai dari remnya, kaki-kakinya, supaya benar-benar aman dan juga tidak ada kendala pada saat besok mengangkut anak sekolah,” ujarnya.

10 bus sekolah gratis tersebut nantinya akan menjemput dan mengantar siswa dari berbagai wilayah ke sekolah yang jalurnya dilewati oleh bus.

Sejauh ini tercatat ada 9 rute yang akan dilintasi bus gratis mulai dari wilayah Kecamatan Serpong, Pamulang, Ciputat Timur, Serpong Utara, Ciputat hingga Pondok Aren.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Nadia Lisa Rahman
Editor
Redaksi
Reporter