5 Rekomendasi Wisata Kuliner Tangerang Menarik Wajib Dicoba. Ada Makanan Khas Italia!

wisata kuliner tangerang

Infotangerang.id– Kota Tangerang yang warganya memiliki latar belakang budaya yang beragam, ternyata juga menawarkan berbagai kuliner menarik yang patut untuk dicoba.

Selain memiliki lokasi wisata kuliner yang terkenal, yaitu Pasar Lama, ternyata masih banyak tempat lain yang belum banyak dikenal oleh masyarakat.

Berikut ini adalah rekomendasi kuliner tersembunyi di Kota Tangerang yang patut dicoba.

Wisata Kuliner Tangerang Menarik Wajib Dicoba

Keberagaman budaya warga Tangerang, membuatnya menjadi kita dengan banyak jenis kuliner yang menyemarakan kota tersebut.

Melansir dari laman tangerangkota, berikut ini rekomendasi wisata kuliner yang masih underrated namun menarik untuk dicoba.

1. Soto Banteng Bang Udin

Soto Benteng Bang Udin merupakan salah satu kuliner khas yang harus dicoba di Kota Tangerang.

Soto ini terdiri dari daging dan jeroan sapi yang disajikan dengan kuah santan dan kuah bening.

Berbeda dengan soto pada umumnya, daging dan jeroan di kedai ini melalui proses pembakaran terlebih dahulu, memberikan cita rasa smoky yang khas.

Soto ini semakin lezat dengan tambahan sambal kacang.
Lokasinya terletak di Jl. Saham, Kelurahan Sukasari, Kecamatan Tangerang, dan mulai buka pukul 6.30 pagi.

2. Hoque’s Kitchen

Jika ingin menikmati makanan khas Italia dengan harga terjangkau, Hoque’s Kitchen adalah pilihan yang tepat.
Tempat ini menyajikan berbagai hidangan seperti pasta, ayam, dan pizza dengan cita rasa Italia yang autentik.

Dengan harga rata-rata mulai dari Rp 25 ribu, Hoque’s Kitchen menjadi pilihan terbaik.

Menu andalannya, Italian Chicken Leg yang juicy, serta berbagai jenis pasta dengan saus dan topping yang dimasak sempurna, menjadikan Hoque’s Kitchen sebagai tempat comfort food yang ideal.

Lokasinya terletak di ruko Premier Park, Jl. Premier Park 2, Kelurahan Cikokol, Kecamatan Tangerang.

Jam operasionalnya sendiri dibuka dari pukul 11.00 hingga pukul 22.00.

3. Mie Ayam Bangka Wood

Salah satu kedai mi Bangka halal yang lengkap di Kota Tangerang adalah Mie Ayam Bangka Wood.

Kedai ini menawarkan berbagai pilihan mi dan topping yang lengkap.

Untuk pelengkap, tersedia acar cabai, saus sambal, dan sambal tauco.

Selain itu, terdapat juga pangsit rebus dan goreng, bakso, dan tahu yang tidak boleh dilewatkan.

Mie Ayam Bangka Wood juga menawarkan opsi topping ayam kampung yang menjadi favorit banyak pelanggan.

Lokasinya berada di Ruko Pasar Modernland RE005, Kelurahan Cikokol, Kecamatan Tangerang.

Serta di Jl. Otto Iskandardinata no. 55A, Kelurahan Gerendeng, Kecamatan Karawaci.

Kedai ini buka dari pukul 07.00 hingga 17.00 WIB.

4. Malic Coffee

Di Kota Tangerang, banyak coffee shop hadir dengan konsep yang beragam.

Namun, ada satu kedai yang benar-benar menonjol dari yang lainnya, yaitu Malic Coffee.

Malic Coffee merupakan kedai kopi slow bar yang khusus menyediakan kopi filter dengan jenis biji kopi yang berbeda setiap minggunya.

Baik untuk pengunjung pertama kali maupun pecinta kopi, Malic Coffee menawarkan kopi yang sesuai dengan selera masing-masing.

Barista di Malic Coffee juga dengan senang hati berbagi cerita tentang asal-usul biji kopi yang mereka sajikan.

Lokasinya berada di Jl. Pandan Raya no.61, Kelurahan Cibodasari, Kecamatan Cibodas.

Cafe ini beroperasi dengan waktu yang cukup singkat, yakni dari pukul 20.00 hingga pukul 22.00 WIB saja.

5. Nasi Balap Puyung RM Mataram

Jika kamu merindukan makanan khas dari Lombok, kamu bisa mengunjungi Nasi Balap Puyung RM Mataram yang menawarkan cita rasa otentik dari pulau tersebut.

Mereka menyajikan berbagai hidangan seperti ayam taliwang, sate rembiga, plecing kangkung, dan nasi balap komplet yang memanjakan lidah.

Tak lupa, tersedia juga sambal khas Lombok yang pedas, yang dapat disertai dengan es sarang burung walet dan pisang daun bakar untuk menyegarkan tenggorokan.

Lokasinya berada di Jl. Marsekal Surya Darma no.99, Kecamatan Neglasari.

Tempat ini buka mulai pukul 10.00 hingga 22.00.

Baca berita lainnya di Infotangerang dan Tangselife

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow

1 Komentar

Sudah ditampilkan semua

Komentar ditutup.