Infotangerang.id – Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Sukamulya, Kabupaten Tangerang, Banten mencatat delapan orang telah terkena penyakit kusta diwilayahnya pada 2024.

Kepala Puskesmas Sukamulya, drg Hj Eko Hartati MARS, mengatakan sebanyak 8 orang telah terkena penyakit kusta telah ditemukan di wilayah nya. Namun, pihaknya telah memberikan pengobatan kepada warga yang telah terkena penyakit menular tersebut.

“2024 ada 8 orang dan sudah kita obati. Penyakit Kusta itu penyakit menular,” kata drg Eko saat dihubungi infotangerang.id, Jumat, 7 Juni 2024

Lebih lanjut, dr Eko menjelaskan penyakit Kusta tersebut disebabkan oleh bakteri Mycobacterium Leprae, dimana penyakit itu dapat menyebabkan cacat pada mata, tangan hingga kaki.

“Yang sudah terkena bisa komplikasi sampai cacat pada mata, tangan dan kaki,” jelasnya.

Ia mengatakan, bila mana masyarakat terkena penyakit tersebut ditandai dengan bercak yang berwarna merah dikulit dan akan menimbulkan mati rasa.

“Jika sudah ada tanda tanda itu segera periksa ke dokter atau puskesmas terdekat,” tambahnya

Dikatakan Eko, cara penyembuahannya yakni dengan minum obat kusta secara teratur dengan sesuai tipe Kusta nya.

“Jadi kusta itu ada tipenya, harus minum obat secara teratur intinya. Tahun 2023 itu ada 12 pasien yang terkena dan 4 orang sembuh,” tandasnya.

Baca berita lainnya di Infotangerang dan Tangselife

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Malik Abdul Aziz
Editor
Dimas Wisnu Saputra
Reporter