INFOTANGERANG.ID – Ribuan warga Kota Tangerang menggelar aksi solidaritas “Bebaskan Palestina dari Genosida” di kawasan Taman Elektrik, depan halaman Masjid Al Adzhom, Kota Tangerang pada Minggu, 20 April 2025.
Aksi yang berlangsung damai ini, dihadiri berbagai elemen masyarakat seperti tokoh agama, organisasi kemasyarakatan dan kepemudaan, hingga jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang.
Peserta aksi solidaritas ini secara bergantian menyampaikan orasi kemanusiaan, menyerukan penghentian agresi serta mendesak kemerdekaan bagi Palestina.
Termasuk Wakil Wali Kota Tangerang, Maryono yang ikut hadir dan sempat menyampaian orasinya.
“Semoga kemerdekaan Palestina segera terwujud. Kita semua mendukung Palestina merdeka,” tegas Maryono di hadapan ribuasn massa aksi.
Maryono juga menegaskann bahwa apa yang dilakukan ini bukan sekadar aksi simpatik, tapi juga bentuk nyata kepedulian, keberpihakan pada nilai-nilai kemanusiaan.
“Kita harus turut bersuara,” tegasnya.
Ketua Pelaksana Aksi Damai, Turidi, mengatakan, kegiatan ini mencerminkan kesadaran kolektif masyarakat Kota Tangerang terhadap tragedi kemanusiaan yang terus berlangsung.
“Ini adalah langkah nyata mendukung kemerdekaan Palestina. Kami juga berkomitmen untuk terus memboikot produk-produk yang mendukung Israel,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Tangerang, KH Ahmad Baijuri Khotib, menyampaikan apresiasi atas kekompakan warga yang hadir.
Menurutnnya, kehadiran ribuan masyarakat yang antusias sejak pagi dari menjadi bukti nyata bahwa masyarakat Tangerang berada di pihak Palestina.
KH Ahmad Baijuri Khotib juga mengajak seluruh umat Islam untuk terus menjaga semangat solidaritas dan menyalurkan dukungan melalui cara-cara yang bermartabat.
“Insya Allah, kehadiran kita hari ini menjadi bagian dari perjuangan membela kemanusiaan dan keadilan khususnya di Palestina,”tandasnya.
