INFOTANGERANG.ID – Saldo dana bansos Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dilaporkan kembali cair ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) milik warga pada 18 sampai 20 Maret 2025.

Pencairan saldo dana bansos PKH ini merupakan bagian dari penyaluran tahap pertama untuk alokasi Januari sampai Maret 2025 yang dibagikan bertahap melalui bank-bank Himbara.

Dana bantuan dari program PKH dan BPNT telah disalurkan ke rekening KKS dan dapat diakses melalui sejumlah bank, termasuk BNI dan Bank Mandiri.

Besaran Saldo Dana Bansos PKH 2025

Program Keluarga Harapan (PKH) menyalurkan bantuan dalam empat tahap setiap tahunnya, dengan nominal yang berbeda tergantung kategori penerima:

  • Ibu hamil atau masa nifas menerima Rp750.000 per tahap, total Rp3.000.000 per tahun.
  • Anak usia dini (0–6 tahun) juga mendapat Rp750.000 per tahap, dengan total tahunan yang sama, yaitu Rp3.000.000.
  • Anak tingkat SD atau setara memperoleh Rp225.000 per tahap, total Rp900.000 dalam setahun.
  • Siswa SMP/sederajat mendapatkan Rp375.000 per tahap, sehingga total per tahun Rp1.500.000.
  • Siswa SMA/sederajat menerima Rp500.000 tiap tahap, dengan total tahunan sebesar Rp2.000.000.
  • Penyandang disabilitas berat memperoleh Rp600.000 setiap tahap, atau Rp2.400.000 setahun.
  • Lansia juga mendapatkan Rp600.000 per tahap, total Rp2.400.000 per tahun.

Masyarakat dapat mengecek status penerimaan bantuan PKH 2025 melalui situs resmi Kementerian Sosial di cekbansos.kemensos.go.id.

Cara Cek Saldo Dana Bansos PKH 2025 di KKS

Pemerintah menyalurkan sejumlah bansos PKH 2025 melalui rekening KKS.

Adanya KKS ini telah disebutkan dalam Permensos Nomor 20 Tahun 2019 tentang Penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Sebelum mencairkan bansos, cek saldo dana bansos secara online melalui situs KKS dengan tutorial sebagai berikut:

1. Pastikan sudah terdaftar

Saldo KKS tak akan terlihat jika Anda belum terdaftar secara resmi sebagai penerima.

Oleh sebab itu, penting untuk memastikan bahwa Anda telah melakukan pendaftaran.

2. Akses situs Cek Bansos Kemensos

Kunjungi situs https://cekbansos.kemensos.go.id/ melalui situs browser Anda dan masuk menggunakan akun yang sudah terdaftar.

3. Lengkap informasi pribadi

Di laman Cek Bansos, Anda perlu mengisi data diri seperti lokasi domisili dan nama penerima bantuan serta Nomor Induk Kependudukan (NIK).

4. Verifikasi Masuk

Lengkapi proses login dengan memasukkan kode captcha sebagai langkah verifikasi. Setelah berhasil, sistem akan menunjukkan apakah Anda termasuk dalam daftar penerima bantuan atau tidak.

5. Penyaluran Dana Bantuan

Jika nama Anda tercatat sebagai penerima, dana bantuan PKH akan ditransfer ke rekening KKS sesuai waktu pencairan yang telah dijadwalkan.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Dwi Oktaviani
Editor
Dwi Oktaviani
Reporter