INFOTANGERANG.IDFenomena La Nina di Indonesia diprediksi akan terjadi mulai Oktober 2024.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi berdasarkan Analisi Dinamika Atmosfer Dasarian III September 2024 yang dirilis BMKG pada Kamis, 3 Oktober 2024.

BMKG menyebutkan bahwa fenomena La Nina secara umum cenderung menyebabkan kondisi yang lebih basah di Indonesia.

Namun dampak fenomena tersebut berpotensi bervariasi di setiap wilayah.

Meski begitu sebagian besar wilayah di Indonesia akan mengalami musim hujan pada periode Oktober hingga November 2024.

Namun sebenarnya apa itu La Nina? Berikut penjelasannya

Apa Itu Fenomen La Nina?

La Nina sendiri merupakan fenomena anomali iklim global yang ditandai dengan suhu yang lebih rendah pada permukaan laut di Samudra Pasifik tropis bagian timur dan tengah, dibandingkan dengan suhu normal.

Umumnya, kondisi ini disertai dengan perubahan pola sirkulasi Walker di atmosfer di atasnya, yang dapat memengaruhi pola cuaca dan iklim di seluruh dunia.

Di Indonesia, dampak fenomena La Nina ini bisa menyebakan peningkatan curah hujan di hampir sebagian wilayah.

Hal tersebut bisa menyebabkan banjir, suhu udara yang lebih rendah di siang hari, dan akan terjadi lebih banyak badai tropis.

Berdasarkan analisis dan prediksi, suhu rata-rata permukaan diperkirakan akan berada dalam rentang 25 hingga 30 derajat Celsius hingga Dasarian III Oktober 2024.

Secara lebih rinci, suhu minimum diprediksi berkisar antara 22 hingga 28 derajat Celsius, sementara suhu maksimum diperkirakan antara 29 hingga 35 derajat Celsius.

Dampak Fenomena La Nina, Peringatan Dini Curah Hujan Tinggi

fenomena la nina
BMKG Peringatkan Hujan Lebat di Wilayah Ini!

Menurut BMKG, sejumlah wilayah di Indonesia berstatus waspada untuk potensi curah hujan tinggi pada Dasarian I Oktober 2024.

Wilayah tersbeut yakni kabupaten/kota di Provinsi Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Sumatera Barat, Jawa Barat.

Serta Provinsi Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Maluku, Papua, dan Papua Barat.

Selain itu, BMKG juga menganalisis curah hujan pada bulan Okober I-III 2024 umumnya berada di kateria rendah-menengah.

Namun, beberapa wilayah di Indonesia bakal mengalami curah hujan kategori tinggi selama Dasarian I-III Oktober 2024.

Berikut ini beberapa daftar wilayah yang bakal mengalami curah hujan tinggi:

Oktober I 2024

  • Sebagian Aceh
  • Sebagian Sumatra Utara
  • Sebagian Sumatra Barat
  • Jawa Barat bagian barat
  • Sebagian Kalimantan Barat
  • Sekitar Majene
  • Sebagian Maluku
  • Sebagian Papua Barat
  • Sebagian Papua

Oktober II 2024

  • Sebagian kecil Aceh
  • Jawa Barat bagian barat
  • Sebagian Papua Barat

Oktober III 2024

  • Bengkulu bagian selatan
  • Sebagian Jawa Barat
  • Sebagian Jawa Tengah
  • Sebagian NTT
  • Sebagian Papua Barat

 

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow