Infotangerang.id- Hubungan masyarakat Tionghoa dengan masyarakat Tangerang terlihat akrab dan memicu peleburan budaya di antara keduanya.

Hal ini terlihat dalam Perayaan Festival Peh Cun sebagai pesta musim panas tahunan di Kota Tangerang. Perayaan ini sangat sakral karena mampu menghubungkan dengan para leluhur masyarakat Tionghoa.

Festival Perahu Naga Peh Cun

Menariknya khusus di Kota Tangerang, perayaan Peh Cun tak sekadar dirayakan oleh masyarakat Cina Benteng, tapi telah menjadi festival tahunan di Tangerang.

Perayaan Peh Cun di Sungai Cisadane merupakan salah satu yang tertua di Indonia. Keberadaan tradisi Peh Cun ini berdasarkan cerita sejarah mengenai perahu naga Empeh Pe Cun yang disumbang oleh Kapitan Oey Khe Tay kepada Kelenteng Boen Tek Bio pada abad ke-19.

Jadwal Festival Peh Cun 14-16 Juni 2024

Keseruan Festival Perahu Naga Peh Cun 2024/2575 ini akan terus berlanjut pada akhir pekan, yaitu tanggal 14-16 Juni 2024.

  • Jumat, 14 Juni 2024

Bersih-bersih Bantaran Sungai, mulai pukul 09.00 WIB sampai selesai.

  • Sabtu, 15 Juni 2024

– Lomba perahu naga dan perahu papak, mulai pukul 09.00-12.00 WIB dan 14.00 WIB sampai selesai.
– Lomba Tangkap bebek, mulai pukul 13.00-14.00 WIB.

  • Minggu, 16 Juni 2024

– Final lomba perahu naga dan perahu papak, mulai pukul 09.00-17.00 WIB.
– Penyerahan hadiah lomba perahu, berlokasi di Toapekong Air, Jl. Kalipasir Indah, mulai pukul 19.00-20.00 WIB.

Festival ini akan digelar secara meriah, kemeriahan tersebut dimaknai sebagai sebuah penghormatan kepada sang leluhur sekaligus menjaga pelestarian tradisi oleh masyarakat Kong Hu Cu hingga saat ini.

telur ayam peh cun

Baca berita lainnya di Infotangerang dan Tangselife

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Nadia Lisa Rahman
Editor