Infotangerang.id – Perwakilan Kabupatan Tangerang pada lomba Musabaqoh Tilawatil Qur’an tingkat Provinsi Banten atau MTQ Banten ke-21 berhasil menjadi juara dengan skor 308.

Kemenangan itu didapatkan Kabupaten Tangerang secara berturut-turut selama tiga tahun terakhir.

Penyerahan piala MTQ Banten ke-21 itu dilaksanakan pada malam penutupan di Masjid Raya al-Bantani KP3B Banten. Sabtu, 27 Agustus 2024.

Dengan begitu, Penjabat (Pj) Bupati Tangerang Andi Ony Prihartono merasa senang atas prestasi yang dipersembahkan para kafilah Kabupaten Tangerang, sehingga dapat mempertahankan juara umum untuk ketiga kalinya secara berturut-turut.

“Alhamdulillah, bersyukur dan bangga bisa kembali meraih juara umum MTQ Banten ke-21, dan ini sudah ketiga kali secara berturut-turut,” ungkap Andi. Minggu, 28 Juli 2024.

Prestasi juara umum ini merupakan buah dari pembinaan berjenjang dan berkelanjutan LPTQ serta kerja keras semua pihak.

Terutama qori-qoriah terbaik Kabupaten Tangerang yang terus berlatih dan penuh perjuangan demo meraih prestasi yang terbaik.

“Dan ini semua juga berkat doa dari seluruh masyarakat Kabupaten Tangerang,” lanjut Andi.

Dirinya pun mengucapkan banyak terimakasih dan mengapresiasi para kafilah Kabupaten Tangerang yang telah berjuang.

Tak luput ia juga mengucapkan banyak terimakasih kepada masyarakat Kabupaten Tangerang yang selalu mensupport dan mendukung penuh para kafilah, sehingga mendapatkan juara umum lagi.

“Terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para qori-qoriah Kabupaten Tangerang, pembina, pelatih dan orang tua serta seluruh pihak yang terus mendukung mereka untuk dapat meraih prestasi gemilang,” ucapnya.

Sementara itu, Pj Gubernur Banten Al Muktabar menyampaikan bahwa pelaksanaan MTQ adalah momentum mulia untuk melestarikan dan meningkatkan jejak-jejak peradaban yang ditandai dengan berubahnya pola pikir, kebiasaan, dan karakter, yakni dari pemikiran sempit kepada pemikiran yang maju dan terbuka.

“MTQ ini adalah momentum mulia untuk melestarikan dan meningkatkan jejak-jejak peradaban yang ditandai dengan berubahnya pola pikir, kebiasaan, dan karakter, yakni dari pemikiran sempit kepada pemikiran yang maju dan terbuka,” jelasnya.

Sekedar informasi, mendapatkan juara umum MTQ Banten ke-21 dengan meraih point’ sebanyak 308, kemudian juara dua yakni Kota Tangerang yang mendapatkan nilai 279 dan disusul Kota Tangerang Selatan dengan nilai 278

Baca berita lainnya di Infotangerang dan Tangselife

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Malik Abdul Aziz
Editor
Dimas Wisnu Saputra
Reporter