Infotangerang.id – Tidak jarang pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) mengerti tentang platform digital seperti website. Tapi kini startup Webizi hadir dalam mempermudah itu semua.
Pelaku UMKM pasti berfikir tentang butuhnya biaya dalam pembuatan website dan tidak jarang yang paham akan fungsi dan kegunaan wibesite.
Dalam pidatonya di acara BUMN Startup Day beberapa bulan lalu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan bahwa baru 19 juta UMKM telah beralih ke platform digital. Ini sejalan dengan pengembangan digital untuk UMKM. Namun, jumlah UMKM di Indonesia mencapai 65,4 juta dan terus meningkat setiap tahunnya.
Melihat situasi ini, startup Webizi muncul untuk membantu usaha kecil dan menengah (UMKM) beralih ke dunia digital.
Dengan menawarkan platform pembuatan website instan dan mudah, Webizi didirikan untuk membantu dan mendukung pemilik bisnis UMKM menuju transformasi digital.
“Dengan menggunakan Webizi.id, pemilik bisnis UMKM tidak perlu khawatir menghabiskan banyak waktu dan biaya serta pengetahuan teknis untuk membuat website, karena membuat website di Webizi.id sangatlah mudah, kurang dari 1 jam website langsung dapat digunakan dan diakses,” ujar Chief Executive Officer (CEO) Webizi, Rizky Dahlan melalui keterangannya, Senin (15/07/2024).
“Kami percaya agar dapat bersaing di era teknologi yang semakin berkembang setiap pemilik bisnis UMKM wajib memiliki website. Dengan mempunyai website maka pemilik bisnis UMKM dapat meningkatkan penjualan dan mempromosikan produk/jasa di internet, selain itu dapat menjangkau pelanggan yang lebih luas melalui Mesin Pencari dan membangun citra (branding) bagi bisnis mereka,” pungkasnya.
Sekilas Tentang Webizi
Webizi.id adalah platform yang memungkinkan Anda membuat website dengan cepat dengan harga yang terjangkau. Selain itu, situs ini menawarkan berbagai desain situs web dan teknologinya selalu diperbarui untuk mengikuti perkembangan zaman. Selain itu, situs ini sangat ramah SEO, yang membuatnya mudah untuk meningkatkan peringkat website di Mesin Pencari.
Selain itu, fiturnya sangat lengkap. Pemilik bisnis UMKM dapat menampilkan informasi seperti profil, banner promosi, keunggulan, tim, testimonial, klien dan partner, kontak, galeri foto dan video, serta produk dan artikel.
Selain itu, ada juga penawaran program affiliasi yang memberikan komisi mulai dari Rp 200.000 untuk setiap website yang menjual produk melalui kode khusus yang dimilikinya.
Diharapkan dengan hadirnya webizi.id di masyarakat, pemilik usaha kecil dan menengah (UMKM) dapat memanfaatkan peluang baru dan berhasil dalam era digital.
Baca berita lainnya di Infotangerang dan Tangselife