INFOTANGERANG.ID- Pendaftaran UM-PTKIN 2025 resmi diperpanjang oleh Panitia Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru PTKIN.
Awalnya Ujian Masuk Perguran Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN) dijadwalkan berakhir pada 28 Mei 2025 pukul 15.00 WIB.
Namun saat ini pendaftaran UM-PTKIN 2025 diperpanjang hingga tanggal 22 Juni 2025 pukul 15.00 WIB.
Langkah tersebut diambil sebagai bentuk respo atas masukan dari masyarakat dan untuk memberikan waktu tambahan bagi calon mahasiswa yang mengalami kendala teknis atau administarsi saat proses pendaftaran.
Sebagai informasi, UM-PTKIN sendiri merupakan jalur masuk nasional bagi siswa-siswi yang ingin melanjutkan pendidikan ke berbagai Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) di Indonesia.
Termasuk di dalamnya:
- Universitas Islam Negeri (UIN)
- Institut Agama Islam Negeri (IAIN)
- Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN)
Seleksi penerimaan mahasiswa baru melalui jalur ini dilakukan secara terpadu, transparan, dan inklusif, dengan menjunjung tinggi prinsip keadilan dan akses merata bagi seluruh masyarakat, terutama bagi mereka yang berasal dari daerah dengan keterbatasan akses teknologi.
Jadwal UM-PTKIN 2025 Terbaru (Setelah Perpanjangan)
Berikut jadwal terupdate yang perlu kamu catat:
– Pendaftaran dan Pembayaran: Hingga 2 Juni 2025 pukul 23.59 WIB
– Finalisasi Pendaftaran: Mimal 3 Juni 2025 pukul 15.00 WIB
– Cetak Kartu Ujian: Mulai 1 Mei 2025 pukul 08.00 WIB
– Pelaksanaan Ujian SSE:
- Gelombang I: 10–12 Juni 2025
- Gelombang II: 14–18 Juni 2025
– Pengumuman Hasil Seleksi: 10 Juli 2025
Lokasi dan jadwal pasti ujian akan tertera pada kartu peserta.
Ketua Pokja Humas, Widi Cahya Adi, menyampaikan bahwa perpanjangan masa pendaftaran UM-PTKIN 2025 merupakan respons terhadap berbagai masukan dan kendala yang dialami oleh para peserta dalam proses pendaftaran.
Senada dengan itu, Ketua Panitia Nasional SPAN–UM PTKIN 2025, Prof. Masnun, menyatakan bahwa langkah ini diambil sebagai wujud komitmen panitia dalam mewujudkan layanan pendidikan tinggi yang inklusif dan adaptif.
Masnun juga mengingatkan seluruh calon peserta agar segera menuntaskan proses pendaftaran melalui laman resmi https://um.ptkin.ac.id sebelum batas waktu yang telah ditetapkan.
Ia menekankan pentingnya memastikan semua dokumen dan data yang dibutuhkan telah lengkap, guna menghindari hambatan saat tahap seleksi berlangsung.
