INFOTANGERANG.ID– Belakangan ini suhu panas terasa menyengat, baik pada pagi-siang hari maupun pada malam hari.
Sejumlah warga bahkan mengeluhkan kondisi tersebut. Bahkan beberapa menyebutkan bahwa AC dirumah terasa tak terlalu memberikan efek karena hal tersebut.
Menurut Kepala Pusa Meteorologi Publik Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Andri Ramdhani menyebutkan, bahwa suhu panas terjadi karena minimnya tingkat pertumbuhan awan.
Selain itu, posisi semu matahari yang sedang berada di sebelah selatan ekuator.
Hal tersebut menyebabkan sebagian wilayah Indonesia di selatan ekuator, termasuk wilayah Jawa hingga Nusa Tenggara mendapatkan suhu panas karena pengaruh penyinaran matahari yang relatif tinggi dibandingkan wilayah lainnya.
Kondisi suhu panas yang menyengat belakangan juga bisa menyebabkan gangguan kesehatan dan aktivitas di luar ruangan.
Oleh sebab itu penting untuk mengetahui tindakan yang harus dilakukan untuk menghadapi suhu panas.
8 Tips Agar Tetap Sehat saat Suhu Panas
Sinar matahari belakangan memang panasnya terasa lebih menyengat dari biasanya.
Kondisi ini membuat sebagian besar orang enggan untuk beraktivitas di luar karena takut bisa menyebabkan masalah pada kesehatan.
Untuk menghindari hal tersebut, berikut ini tips agar tetap sehat saat suhu panas melanda.
1. Perbanyak Konsumsi Air Putih
Tips pertama yang harus dilakukan ditengah suhu panas agar tubuh tetap sehat adalah dengan memperbanyak mengonsumsi air putih.
Hal ini karena suhu panas bisa menyebabkan hilangnya cairan tubuh dalam jumlah banyak yang bisa menyebakan dehidrasi.
Untuk itu, saat suhu panas terasa menyengat, penting untuk memberbanyak minum air putih bahkan haruslah lebih banyak dari biasanya.
Konsumsi air putih bisa membantu tubuh menjaga keseimbangan cairan sehingga tubuh akan tetap sehat.
Saat suhu panas, hindari pula konsumsi minuman berkafein karena kandungan diuretik pada minuman tersebut bisa meicu hilangnya cairan tubuh.
2. Banyak Konsumsi Buah-Buahan
Selain memperbanyak konsumsi air putih, buah juga jadi menu yang harus banyak dikonsumsi saat suhu panas seperti sekarang ini.
Terutama konsumsi buah-buahan yang tinggi kadar airnya seperti semangka, melon, dan jeruk.
Banyak mengonsumsi buah-buahan yang tinggi kadar airnya sama dengan banyak minum air putih sebingga membantu tubuh tetap terdehidrasi.
Selain itu, buah-buahan mengandung vitamin yang bisa membantu meningkatkan kekebalan tubuh.
3. Oleskan Pelembap
Sebelum beraktivitas di luar, pastikan untuk menggunakan krim pelembap.
Krim pelembab bisa membantu untuk menjaga kulit tetap terhidrasi, terutama saat suhu panas yang dapat menyebabkan kulit kering dan iritasi.
4. Kurangi Aktivitas Luar
Meski tidak harus menghindari kegiatan di luar, batasi aktivitas saat suhu panas.
Pagi atau sore adalah waktu terbaik untuk beraktivitas di luar. Hindari berada di luar ruangan pada siang hari ketika matahari paling terik.
5. Pakailah Pakaian Katun
Saat suhu panas, pilih pakaian berbahan katun yang tipis untuk membantu menyerap keringat dan menjaga tubuh tetap sejuk.
Hindari pakaian berwarna hitam atau gelap, karena lebih banyak menyerap panas matahari.
6. Gunakan Pelindung Seperti Payung dan Topi
Selain pakaian katun, gunakan juga pelindung seperti payung dan topi saat berada di luar.
Ini membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari langsung, yang dapat menyebabkan kulit terbakar dan iritasi.
7. Jangan Mandi Terlalu Sering
Meskipun suhu panas menyengat sehingga menyebabkan rasa ingin mandi bolak-balik, namun sebaiknya hal tersebut haruslah dihindari.
Karena mandi telalu sering saat suhu panas justru tidak baik karena bisa membuat kulit jadi kering.
Jadi sebaiknya tetaplah mandi sewajarnya, yakni dua kali sehari.
8. Hindari Konsumsi Alkohol
Mengonsumsi alkohol dapat memperparah dehidrasi, apalagi jika tidak diimbangi dengan banyak minum air putih dan makanan yang sehat.
Oleh sebab itu, saat suhu panas sebaiknya hindari mengonsumsi alkohol dan perbanyak minum air putih saja,