Infotangerang.id– Kisah tentang anak kembar yang hidup terpisah kini tak lagi hanya sebatas cerita di sinetron. Kisah tersebut ternyata sungguhan ada di dunia nyata.
Seorang perempuan bernama Nunu, yang memiliki akun TikTok @nunuanggraeni79, membagikan pengalamannya menemukan kembali saudara kembarnya setelah lama hidup terpisah bak sinetron.
Karena kedua orang tuanya berpisah, Nunu dan saudara kembarnya diasuh oleh keluarga dari pihak ayah.
Mereka tinggal di rumah yang berbeda, sehingga awalnya Nunu dan saudara kembarnya tidak menyadari bahwa mereka adalah anak kembar.
Baik Nunu maupun saudara kembarnya sudah tidak pernah bertemu dengan ibu mereka sejak masih bayi. Mereka pun tidak mengetahui secara detail alasan kepergian ibunya.
Kisah anak kembar yang viral di TikTok ini pun telah ditonton oleh 278 ribu akun dan mendapatkan lebih dari 100 komentar.
Kisah Anak Kembar Viral di TikTok
Dalam unggahan kisah anak kembar yang viral di TikTok, diceritakan bahwa pemilik akun, Nunu, bersama saudara kembarnya telah ditinggalkan oleh ibu mereka sejak masih bayi.
“Dari kita bayi umur satu bulan kurang, ibu sudah pergi dari rumah. Maaf banget aku enggak bisa ceritain detailnya seperti apa. Entah itu baby blues atau masalah lainnya, aku juga kurang tahu detailnya,” tulis Nunu dalam postingannya yang viral.
Sejak saat itu, keduanya diasuh secara terpisah oleh keluarga dari pihak ayah, sehingga mereka tidak menyadari bahwa mereka sebenarnya adalah saudara kembar.
Namun, ketika Nunu duduk di bangku Sekolah Dasar (SD), dia dan saudara kembarnya mulai menyadari dan curiga bahwa mereka mungkin adalah saudara kembar.
Hal ini disebabkan oleh banyaknya orang yang mengatakan bahwa mereka kembar, karena wajah mereka sangat mirip dan mereka memiliki tanggal ulang tahun yang sama.
“Pas kita kecil, kita enggak pernah ungkit-ungkit kita kembar atau gimana. Cuma makin lama orang di lingkungan sering ngomong kita kembar,” tulis Nunu.
Namun, pada saat itu, keduanya tidak terlalu memikirkan hal tersebut karena masing-masing merasa bahagia dengan kehidupan mereka.
Dari kisah viral di TikTok, diketahui bahwa Nunu dan saudara kembarnya baru menyadari hubungan kekerabatan mereka ketika sudah duduk di bangku SMP.
Pada saat itu, Nunu dan saudaranya mulai penasaran tentang ibu kandung yang melahirkan mereka.
Mereka kemudian bertanya kepada keluarga yang telah merawat mereka sejak kecil.
Jawabannya adalah bahwa ibu kandung mereka telah meninggal.
Awalnya, mereka merasa sedih dan tidak percaya, tetapi pada akhirnya mereka tidak terlalu memikirkan hal tersebut karena sudah berdamai dengan masa lalu.
“Kita percaya nggak percaya. Kita juga pas waktu itu cukup tahu saja, karena kita sudah bahagia sama hidup sekarang, jadi nggak peduli sama hal begitu,”tulis Nunu.
Keterangan Nunu dalam video viral tersebut menegaskan bahwa mereka pada saat itu cukup tahu saja.
Karena mereka sudah merasa bahagia dengan kehidupan mereka saat itu, sehingga mereka tidak terlalu peduli dengan hal-hal seperti itu.
Bagian paling mengejutkan dari kisah anak kembar viral di TikTok adalah ketika Nunu mengetahui tentang ibu kandungnya dari sang kekasih.
Menurut penjelasan Nunu, saat dia kuliah, ibunya menghubungi kekasihnya melalui media sosial.
“Pas aku kuliah, aku sempat kaget. Pacar aku bilang katanya ada yang ngaku ibu kandung kita, tapi enggak mau chat kita karena takut salah, takut kitanya kaget,” jelas Nunu.
Nunu dan saudara kembarnya tidak serta-merta percaya begitu saja, mereka memastikan terlebih dahulu dengan menyamakan cerita dari ibu kandungnya.
Setelah melakukan penelusuran, mereka menemukan fakta mengejutkan bahwa perempuan yang menghubungi kekasih Nunu adalah ibu kandung mereka.
Dengan mengetahui kebenaran ini, Nunu dan saudaranya memutuskan untuk bertemu dan berdamai dengan ibu kandung mereka tanpa menyimpan amarah atau benci.
“Sampai sekarang kita pun enggak nyimpan rasa benci, rasa kesal, yang penting kita sudah berdamai sama masa lalu,” tulis Nunu.
Baca berita lainnya di Infotangerang dan Tangselife