INFOTANGERANG.ID Tangsel Land 2024 yang akan digelar pada 6, 7, 8 November di New Jogging Track, Bintaro Jaya Xchange ini membuka lapak atau tenant untuk para UMKM yang ada di Tangerang Selatan dan sekitarnya.

Namun sayangnya, ada sejumlah pihak yang tidak bertanggung jawab yang mengatasnamakan Tangsel Land untuk melakukan tindak kriminal penipuan.

Dalam laporan terbaru, ditemukan adanya tindakan oknum tidak bertanggung jawab yang menawarkan tempat usaha dengan harga yang lebih murah dibandingkan dengan harga asli yang diberikan oleh panitia Tangsel Land.

Penipuan ini dilakukan melalui nomor WhatsApp 0856-9310-0765, dengan menawarkan tarif sebesar Rp2 juta untuk membuka lapak.

Modus operandi pelaku adalah meminta uang muka (DP) sebesar 50 persen, dengan sisa pembayaran dilunasi pada hari pelaksanaan.

Selain itu, pelaku mengarahkan korban untuk mengisi formulir dan menyelesaikan pembayaran melalui dompet digital DANA dengan nomor 0856-9310-0765 atau rekening Bank Permata dengan nomor 8566661876348565.

Namun saat korban mencoba mendeteksi melalui layanan flip, ternyata nomor rekening tersebut tak terdetekasi.

Untungnya, korban tidak percaya sehingga belum sempat melakukan pembayaran kepada pelaku.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh TangseLand (@tangsel.land)

Hati-hati Penipuan dengan Mengatasnamakan Tangsel Land

Project Manager Tangsel Land, Adinda Assyfa mengungkapkan bahwa informasi terkait acara, tenant, hingga sponsor akan secara terbuka diumumkan melalui akun instagram resmi @tangsel.land.

“Untuk nomor PIC Tangsel Land tercantum dalam Linktree Instagram Tangsel Land,” ujar Adinda pada Senin, 18 November 2024.

Perlu diketahui bahwa alur kerja sama tenant dengan Tangsel Land ini haruslah melalui beberapa proses yang jelas.

Adaun untuk alur kerja sama tenant dengan Tangsel Land adalah sebagai berikut:

Harap diketahui, prosedur kerja sama tenant dengan Tangsel Land dilakukan melalui tahapan resmi yang jelas, yaitu:

1. Tenant wajib mengisi formulir pendaftaran yang tersedia di Linktree resmi Tangsel Land.

2. Tim Tangsel Land akan melakukan seleksi untuk menilai kelayakan tenant.

3. Tenant yang lolos kurasi akan dihubungi langsung oleh admin Tangselife Production terkait detail biaya kerja sama dan teknis pembayaran.

4. Pembayaran hanya dilakukan melalui rekening atas nama Finka Nur Fadilah di Bank Wondr by BNI.

Panitia mengimbau kepada masyarakat untuk tetap berhati-hati terhadap penipuan yang mengatasnamakan Tangsel Land.

Untuk informasi lebih anjut mengenai kerja sama tenanta dan hal lainnya yang berkaitan dengan Tangsel Land, bisa langsung mengunjungi instagram resminya.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Iis Suryani
Editor
Iis Suryani
Reporter