Infotangerang.id – Survei kepuasan masyarakat terhadap kinerja Penjabat Bupati Tangerang Andi Ony Prihartono menurun dari Bupati sebelumnya. Hal itu tercatat dalam hasil survei yang dikeluarkan oleh lembaga survei Pandawa Research.

Dimana, dalam hasil survei kepuasan masyarakat yang dilakukan Pandawa Research tersebut tercatat kepuasan masyarakat terhadap kinerja PJ Bupati Tangerang Andi Ony hanya sebesar 38,4 persen, sementara ketidakpuasan masyarakat mencapai 32,6 persen dan yang menyatakan tidak tahu sebesar 29,1 persen.

Dengan hasil survei kepuasan masyarakat, Direktur Kajian Politik Nasional (KPN), Adib Miftahul menilai bahwa Kualitas PJ Andi Ony Prihartono dibawah level Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Tangerang.

“Jelas ini menunjukan adanya penurunan jauh terhadap nilai kepuasaan masyarakat dibandingkan era kepimpinan Bupati Tangerang sebelumnya,” kata Adib Miftahul kepada Infotangerang.id, Jumat, 21 Juni 2024.

Tercatat dari hasil survei kepuasan masyarakat, pada masa kepemimpinan Ahmed Zaki Iskandar tingkat kepuasan masyarakat Kabupaten Tangerang mencapai 69,2 persen, tidak puas 26,7 persen dan tidak tahu hanya 4,1 persen.

“Andi Ony ini terbiasa dipimpin di Kemendagri, tapi sekarang memimpin organisasi besar level daerah, sehingga dia kaku, gagap dan kaget. Ini jelas membuat malu Kemendagri, diibaratkan seperti kata dalam tempurung,” cetus Adib yang sebagai Dosen Fisip Dosen fisip Unis ini.

Menurutnya, Andi Ony tidak memiliki jiwa visioner dan eksekusi yang baik, sebab banyak perbup-perbup yang tertahan karena berani mengeksekusinya. “Buruk ini, Andi Ony hanya tinggal melanjutkan progam yang telah dibuat dan ada oleh Bupati sebelumnya, banyak perbup yang menumpuk,” ujarnya.

Dikatakan Adib, bila melihat hasil survei yang dilakukan Pandawa Research, Andi tidak bisa dibandingkan dengan Ahmed Zaki Iskandar. Pasalnya, Andi ini tidak paham dan tidak mampu meneruskan kebijakan-kebijakan Bupati sebelumnya.

“Gak ada yang bisa dibandingkan, Andis aja tidak paham dan tidak mampu meneruskan kebijakan Bupati Sebelumnya,” tegasnya.

Terpisah, Dosen Fisip Universitas Muhammadiyah Tangerang, Memed Chumaedi menambahkan, kepemimpinan Andi Ony padahal belum genap satu tahun, namun sudah menjadi sorotan publik, khusunya tim lembaga survei kinerja. Menurut Memed, hal itu menjadi pertanyaan besar, mengapa bisa terjadi.

Tentunya, Kata Memed, ada beberapa variable kepemimpinan Zaki yang dinilai positif oleh publik dalam survei kepuasan masyarakat, terkait pencapaian program, kebijakan, pengelolaan keuangan daerah, persepsi publik soal pelayanan publik, kepemimpinan dan responsivitas atas permasalahan. Tentu, beberapa point ini yang mendapatkan nilai kepuasan atas kinerja Ahmed Zaki Iskandar.

“Belum genap satu tahun kepemimpinannya, performa kinerja PJ bupati menjadi sorotan. Tentunya, ini menjadi catatan 9 bulan Pasca Ahmed Zaki Iskandar menjabat bupati Tangerang, masih terekam kinerja terbaiknya sehingga pak zaki masih mendapatkan nilai yang memuaskan dari publik. Sementara Andi Ony mendapat penilaian kurang memuaskan oleh publik, ” jelasnya.

Sementara, saat dikonfirmasi oleh Info Tangerang, PJ Bupati Tangerang Andy Ony Prihartono belum menjawab.

Baca berita lainnya di Infotangerang dan Tangselife

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Infotangerang
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Infotangerang
Follow
Malik Abdul Aziz
Editor
Redaksi
Reporter