INFOTANGERANG.ID – Cek tabel angsuran KUR BNI 2025 beserta cara mengajukannya.
Keberadaan program Kredit Usaha Rakyat (KUR) 2025 membantu serta memudahkan pelaku usaha dalam memutarkan bisnisnya.
Bagi masyarakat yang ingin melakukan pengajuan KUR BNI online bisa membuka situs resmi eform.bni.co.id.
Plafon KUR BNI 2025 untuk mikro atau tanpa agunan tambahan yang sebelumnya di atas Rp10 juta sampai Rp50 juta, kini menjadi di atas Rp10 juta sampai Rp100 juta.
Perlu diketahui bahwa ada dua jenis pinjaman KUR yang ditawarkan oleh Bank Negara Indonesia ini, meliputi KUR Super Mikro dan KUR Mikro.
Perbedaan kedua jenis tersebut bisa dilihat dari besaran maksimum kredit yang diberikan.
Untuk KUR Super Mikro, nilai kredit yang diberikan maksimal Rp10 juta dan untuk KUR Mikro nilainya adalah Rp10 juta sampai Rp50 juta.
Tabel Angsuran KUR BNI 2025
Plafon Rp25.000.000
Angsuran 12 bulan: Rp2.151.661
Angsuran 24 bulan: Rp1.108.015
Angsuran 36 bulan: Rp760.548
Angsuran 48 bulan: Rp587.126
Angsuran 60 bulan: Rp483.320
Plafon Rp50.000.000
Angsuran 12 bulan: Rp4.303.321
Angsuran 24 bulan: Rp2.216.031
Angsuran 36 bulan: Rp1.521.097
Angsuran 48 bulan: Rp1.174.251
Angsuran 60 bulan: Rp966.640
Plafon Rp75.000.000
Angsuran 12 bulan: Rp6.454.982
Angsuran 24 bulan: Rp3.324.046
Angsuran 36 bulan: Rp2.281.645
Angsuran 48 bulan: Rp1.761.377
Angsuran 60 bulan: Rp1.449.960
Plafon Rp100.000.000
Angsuran 12 bulan: Rp8.606.643
Angsuran 24 bulan: Rp4.432.061
Angsuran 36 bulan: Rp3.042.194
Angsuran 48 bulan: Rp2.348.503
Angsuran 60 bulan: Rp1.933.280
Cara Mengajukan KUR BNI 2025 Secara Online
Nah, berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa dilakukan pemohon atau pelaku usaha untuk mengajukan KUR BNI secara online melalui situs resmi:
- Buka situs eform.bni.co.id untuk mulai mengajukan pinjaman
- Baca syarat dan ketentuan KUR,
- Ceklis tanda persetujuan persyaratan umum jika kamu menyetujui seluruh syarat dan ketentuan yang berlaku
- Pilih Lanjutkan
- Lengkapi setiap kolom isian untuk mencantumkan data diri dan data usaha
- Jika sudah, tunggu informasi yang nantinya akan dikirim dari pihak BNI
- Pihak BNI akan datang melakukan survei KUR BNI di tempat usaha dan melakukan wawancara kepada pelaku usaha seputar usaha yang sedang berjalan
- Proses persetujuan kredit membutuhkan waktu sekitar 3 sampai 7 hari kerja
- Jika pengajuan KUR BNI 2025 disetujui, bank akan langsung menghubungi pemohon untuk melakukan tanda tangan perjanjian kredit
