INFOTANGERANG.ID- Simak daftar hari libur nasional Juni 2025, lengkap dengan peringatan hari besar nasional dan internasional.
Bulan Juni 2025 tampaknya akan menjadi salah satu bulan yang paling dinanti masyarakat Indonesia.
Pasalnya, kalender bulan keenam ini dipenuhi dengan tanggal merah dan long weekend yang bisa dimanfaatkan untuk berlibur, pulang kampung, atau sekadar beristirahat dari hiruk-pikuk rutinitas harian.
Dengan momen spesial seperti Hari Raya Idul Adha dan Tahun Baru Islam, masyarakat bisa merasakan momentum hari libur nasional Juni 2025.
Pastikan Anda menandai kalender libur Juni 2025 dan menyusun agenda agar setiap libur dapat dimanfaatkan sebaik mungkin.
Jadwal Tanggal Merah dan Hari Libur Nasional Juni 2025
Berdasarkan ketetapan resmi dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) Tiga Menteri, yaitu SK Nomor 1017 Tahun 2024, Nomor 2 Tahun 2024, serta sejumlah regulasi pelengkap lainnya,
berikut ini daftar hari libur nasional pada bulan Juni 2025:
- Minggu, 1 Juni 2025: Peringatan Hari Lahir Pancasila
- Jumat, 6 Juni 2025: Hari Raya Iduladha 1446 Hijriah
- Sabtu, 7 Juni 2025: Libur akhir pekan
- Minggu, 8 Juni 2025: Libur akhir pekan
- Senin, 9 Juni 2025: Cuti bersama Idul Adha
- Minggu, 15 Juni 2025: Libur akhir pekan
- Minggu, 22 Juni 2025: Libur akhir pekan
- Jumat, 27 Juni 2025: Tahun Baru Islam 1447 H
- Sabtu, 28 Juni 2025: Libur akhir pekan
- Minggu, 29 Juni 2025: Libur akhir pekan
Total terdapat tiga tanggal merah untuk hari libur nasional Juni 2025 ditambah satu hari cuti bersama yang letaknya berdekatan dengan akhir pekan.
Kombinasi ini menciptakan dua momen long weekend yang bisa dinikmati masyarakat sepanjang bulan Juni 2025.
Daftar Long Weekend Juni 2025
Melansir dari kalender libur Juni 2025, masyarakat bisa menikmati dua kali long weekend yang masing-masing berlangsung selama 3 hingga 4 hari berturut-turut. Berikut rincian jadwalnya:
1. Daftar long weekend Idul Adha 2025
Pada tahun ini, hari libur nasional dan cuti bersama Idul Adha 2025 akan dimulai pada pekan awal, yakni mulai tanggal 6-9 Juni, berikut rinciannya:
- Jumat, 6 Juni: Hari Raya Idul Adha
- Sabtu, 7 Juni: Libur akhir pekan
- Minggu, 8 Juni: Libur akhir pekan
- Senin, 9 Juni: Cuti bersama
Total ada empat tanggal merah Juni 2025 yang cocok dimanfaatkan untuk liburan keluarga, wisata religi, atau pulang kampung.
2. Daftar long weekend Tahun Baru Islam
Pada momentum Tahun Baru Islam, total ada tiga hari libur yang bisa dimanfaatkan untuk staycation atau recharge energi menjelang Juli, berikut rinciannya:
- Jumat, 27 Juni: Libur nasional 1 Muharram
- Sabtu, 28 Juni: Libur akhir pekan
- Minggu, 29 Juni: Libur akhir pekan
Hari Besar Nasional dan Internasional Juni 2025
Tidak hanya soal tanggal merah dan hari libur nasional Juni 2025, pada bulan ini juga diisi dengan hari besar nasional dan internasional. Berikut daftarnya:
Hari Besar Nasional Juni 2025
1 Juni: Hari Lahir Pancasila
3 Juni: Hari Pasar Modal Indonesia
6 Juni: Hari Raya Idul Adha
10 Juni: Hari Media Sosial
17 Juni: Hari Dermaga Nasional
21 Juni: Hari Krida Pertanian
22 Juni: HUT Jakarta
24 Juni: Hari Bidan Nasional
27 Juni: Tahun Baru Islam
29 Juni: Hari Keluarga Berencana
Hari Besar Internasional Juni 2025
1 Juni: Hari Anak Sedunia, Hari Susu Sedunia, Hari Orang Tua Sedunia
3 Juni: Hari Sepeda Sedunia
5 Juni: Hari Lingkungan Hidup Sedunia
8 Juni: Hari Laut Sedunia, Hari Tumor Otak
14 Juni: Hari Donor Darah Sedunia
21 Juni: Hari Yoga Internasional
26 Juni: Hari Anti Narkoba, Hari Kulkas Sedunia
27 Juni: Hari UMKM Internasional
29 Juni: Hari Nelayan, Hari Lumpur, dan Hari Tropis Internasional
30 Juni: Hari Asteroid dan Hari Parlemen Internasional

1 Komentar