Infotangerang.id – Polres Tangsel ungkap sepesifikasi penemuan tulang belulang manusia di ruas Tol Serpong-Bintaro Tangerang Selatan.
Penjelasan itu disampaikan Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi yang berupa bagian kepala, kaki, tangan dan rahang bawah.
“Setelah dilakukan cek TKP. Di TKP ditemukan benda berupa kain jarik dan beberapa bagian yang diduga menyerupai tulang berulang manusia,” katanya kepada awak media, Senin 30 September 2024.
Lanjut, Ade mengungkapkan penemuan tulang belulang manusia, diantaranya organ yang ditemukan bahgian tempurung kepala, tulang kaki, tulang tangan dan tulang rahan bawah.
“Diduga itu bagian tubuh menyerupai satu orang manusia yang menyerupai tulang belulang manusia menyerupai bagian tempurung kepala, tulang kaki, tulang tangan dan tulang rahang bawah,” lanjutnya.
Sebelumnya, ditenemukan tulang belulang di ruas tol Serpong-Bintaro pada Minggu (29/9) diduga merupakan kerangka manusia.
Hal itu disampaikan Kasatreskrim Polres Tangerang Selatan, AKP Alvino Cahyadi terkait penemuan tulang belurang pada Minggu sore.
“Betul ada penemuan tulang belulang kemarin,” katanya kepada awak media, Senin 30 September 2024.
Respon cepat dari Satreskrim Polres dan jajaran Polsek Serpong atas penemuan tersebut.
Pihaknya telah melakukan olah TKP atas insiden tersebut.
“Tim Satreskrim Polres Tangsel dengan Polsek Serpong sudah lakukan olah TKP,” ungkapnya.
Lanjut, adanya pemerikasaan dan penyelidikan lebih lanjut. “Penyelidikan langsung dilakukan oleh tim usai melakukan olah TKP di lokasi,” jelasnya.
Setelah itu, tulang belurang akan langsung di proses dengan dibawa ke RS Polri Kramatjati, Jakarta Timur.
“Tulang belulang tersebut langsung dibawa ke rumah sakit Polri Kramatjati untuk dilakukan identifikasi dan pemeriksaan,” terangnya.