INFOTANGERANG.ID – KUR BNI 2025 adalah program penting yang dilakukan pemerintah untuk mendukung perkembangan usaha milik mikro, kecil dan menengah (UMKM).
Akses pembiayaan dengan bunga yang lebih rendah ini, membuat pelaku UMKM termasuk pengusaha kecil mendapatkan modal yang dibutuhkan untuk memperluas usaha mereka.
Bank Negara Indonesa (BNI) sebagai salah satu perbankan milik BUMN, turut berperan dalam memberikan KUR kepada pelaku usaha dengan berbagai jenis pinjaman yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan usaha masing-masing.
Selain membantu pelaku usaha dalam mendapatkan moda, program KUR BNI 2025 juga mendorong pertumbuhan ekonomi, menciptakan lapangan kerja, dan pemerataan pembangunan di seluruh wilayah Indonesia.
Melalui KUR BNI 2025, UMKm diharapkan bisa tumbuh lebih kompetitif dan berkelanjutan dan memberi kontribusi terhadap perekonomian lokal.
BNI sebagai penyedia layanan KUR memiliki beragam fasilitas seperti KUR Mikro, KUR Kecil, hingga KUR Khusus yang masing-masing ditujukan untuk jenis usaha dengan skala kebutuhan yang berbeda-beda.
Jenis KUR BNI 2025 Berdasarkan Skala Usaha
Berikut ini beberapa jenis KUR BNI 2025 berdasarkan skala usahanya:
1. KUR Mikro: ditujukan untuk pelaku usaha yang membutuhkan pembiayaan lebih kecil kurang lebih Rp50 juta
2. KUR Kecil: untuk pelaku usaha kecil yang sudah memiliki usaha yang berkembang dengan kebutuhan pembiayaan lebih besar, umumnya antara Rp50 juta sampai Rp500 juga
3. KUR Khusus: untuk sektor tertentu yang memiliki pengaruh besar dalam perekonomian, seperti pertanian, perikanan, hingga industri kreatif.
Pembiayaan ini diberikan dengan syarat yang lebih spesifik tergantung sektor yang dibiayai.
Syarat Mengajukan KUR BNI untuk Pengusaha Kecil
Berikut ini persyaratan umum pemohon KUR BNI 2025:
1. Pemohon harus WNI berusia minimal 21 tahun atau sudah berumah tangga meskipun belum mencapai usia tersebut
2. Pemohon merupakan pelaku usaha produktif dengan penghasilan tetap atau pernah mengalami PHK, namun mereka tetap menjalankan usaha produktif
3. Memiliki riwayat kredit yang baik
4. Pemohon wajib memiliki usaha yang telah berjalan minimal 6 bulan
5. Tak sedang memiliki kredit produktif lainnya kecuali KUR, meski tak memiliki KPR atau KKB selama kondisinya lancar
Jika Ingin Pinjam Rp50 Juta, Ini Cicilan yang Harus Dibayar Tiap Bulan
Berdasarkan tabel angsuran di situs BNI, KUR BNI 2025 dengan jumlah pinjaman Rp50 juta bisa dicicil paling rendah Rp966.000 untuk tenor 5 tahun.
Berikut ini tabel angsuran KUR BNI 2025 pinajam Rp50 juta:
– 12 bulan: Rp4.303.321
– 24 bulan: Rp2.216.031
– 36 bulan: Rp1.521.097
– 48 bulan: Rp1.174.251
– 60 bulan: Rp966.640
Besaran cicilan per bulan bisa berbeda-beda tergantung pada jumlah pinjaman yang diajukan, tenor, hingga kebijakan lain dari bank.
Proses Pengajuan KUR BNI 2025
Dalam mengajukan pinjaman di KUR BNI 2025, pemohon harus membawa sejumlah persyaratan dokumen berupa Fotokopi e-KTP dan KK, Fotokopi surat nikah bagi pemohon yang sudah menikah, Surat Izin Usaha atau NIB, Fotokopi dokumen agunan, dan NPWP.
Adapun proses pengajuannya adalah sebagai berikut:
1. Melengkapi formulir aplikasi untuk pinjaman KUR BNI 2025
2. Verifikasi dokumen untuk memastikan kelayakan usaha dan identitas calon peminjam
3. Analisis kredit yang dilakukan pihak bank untuk melakukan analisis kelayakan usaha dan kemampuan bayar calon debitur
4. Keputusan kredit yang dilakukan oleh pihak bank untuk menentukan keputusan apakah pengajuan KUR disetujui atau ditolak
5. Pencairan pinjaman jika pinjaman KUR BNI 2025 dicairkan sesuai dengan ketentuan yang berlaku
