Infotangerang.id – Hari Ulang Tahun Republik Indonesia atau HUT RI ke-79 yang jatuh pada Sabtu (17/08/2024) di Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Tangerang akan digelar secara meriah.
Di mana, sebelum memasuki area Puspemkab Tangerang telah didirikan gerbang serta bendera merah putih dalam memerintah HUT RI itu.
Penjabat (Pj) Bupati Tangerang, Andi Oni Prihartono mengatakan secara persiapan menuju HUT RI ke-79 di Kabupaten Tangerang telah matang dan di jalankan dengan baik.
Mulai dari kegiatan seremonial hingga hiasan dalam menyambut HUT RI besok pada Sabtu, 17 Agustus 2024.
“Alhamdulillah persiapan sudah matang baik. Tahun ini kita masang gerbang insyaallah bisa jadi ikon kabupaten Tangerang dan kita masang bendera merah putih sesuai arahan sekretariat Negara, ” kata Andi kepada wartawan. Jumat, 16 Agustus 2024.
Lebih lanjut, Andi memaparkan, upacara peringatan HUT RI ke-79 akan dimulai pada pukul 08.00 WIB di lapangan Yudha Negara Puspemkab Tangerang.
Kemudian, sebelum pukul 10.00 WIB, akan mendengarkan upacara proklamasi di istana negara.
“Kita besok mulai pukul 08.00 WIB (upacara) dan sebelum pukul 10.00 WIB kita melihat upacara proklamasi di istana negara, ” paparnya.
Dikatakan Andi, dalam HUT RI ke-79 ini tidak ada pesta rakyat untuk masyarakat Kabupaten Tangerang, sebab waktunya berdekatan dengan HUT Kabupaten Tangerang.
“Untuk pesta rakyat tidak ada. (Ada) di HUT Kabupaten Tangerang karena tidak terlalu jauh (waktu),” jelasnya.
Senada, Ketua Harian Panitia HUT RI ke-79, Hendri mengatakan dalam HUT RI kali ini, di Kabupaten Tangerang tidak ada pesta rakyat, melainkan hanya ada jajanan biasa.
“Olahraga tradisional juga ada di lapangan alun-alun Tigaraksa. Kita ada acara penaikan bendera dan juga penurunan bendera, ” pungkasnya.
Baca berita lainnya di Infotangerang dan Tangselife